Astri Puji Lestari - Menerapkan Gaya Hidup Minimalis & Pola Hidup Sederhana | BukaTalks

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 29 дек 2018
  • Gaya hidup minimalis adalah sebuah pilihan, angka yang besar juga tidak selamanya membahagiakan. Begitulah kata Astri Puji Lestari. Sebelumnya ia hidup di rumah yang besar, dengan segala kebutuhannya yang selalu terpenuhi. Setelah menikah, Astri Puji Lestari perlahan mengubah kebiasaan dan pola hidupnya menjadi lebih seimbang.
    Bersama sang suami, Astri membenahi pola hidup mewahnya. Dia yang berprofesi sebagai Arsitek membuat rumah dengan desain minimalis yang luasnya tak lebih dari 30 meter persegi. Dengan sempitnya ruangan ini, memaksa dia untuk hidup lebih rapi dan selalu menerapkan gaya hidup minimalis dan pola hidup sederhana. Tak banyak perabotan yang ia punya, bahkan untuk lemari sekalipun. Ia menyimpan pakaiannya di ruangan terbuka.
    Demikian juga dengan gaya hidup dan pola konsumsi. Di rumahnya tersebut, ia tanami dengan sayur-sayuran. Ia juga mengurangi konumsi makanan instant dan mulai makan makanan sehat seperti sayur dan buah-buahan.
    Astri Puji Lestari merasa sudah lebih mengenal dirinya sendiri yang minimalis, sehingga ia mengaplikasikan pola hidup yang sesuai dengan dirinya tersebut. Ia yakin bahwa manfaat pola hidup sehat dan sederhana ini sangat besar bagi hidupnya. Hidup yang selaras dengan alam akan membawa kebahagiaan.
    Sangat inspiratif! Astri Puji Lestari akan berbagi tips bagaimana penerapan gaya hidup minimalis dan pola hidup sehat yang sesuai dengan diri kita sendiri. Kamu bisa menyaksikan di video BukaTalks kali ini! Yuk, tonton sekarang!
    -----------------------------------------------------------------------------------------------------
    BukaTalks : BukaTalks adalah sebuah inisiatif dari Bukalapak untuk membangun wadah bagi para kreator dan inovator untuk berbagi cerita inspiratif bagi kaum muda, dalam format diskusi yang diadakan rutin setiap bulannya.
    Tema BukaTalks dibuat beragam, mulai dari teknologi hingga kesenian, dengan menghadirkan topik dan narasumber yang dapat membuka mata penonton dan memberikan perspektif baru.
    ----------------------------------------------------------------------------------------------------
    Subscribe: bl.id/subs-bukalapak
    BukaTalks - Choice, Chances, Changes: • BukaTalks - Choice, Ch...
    Video #BukaTalks lainnya: • Real-Time Operational ...
    Website: www.bukalapak.com/
    Download Aplikasi Bukalapak di sini
    iOS: itunes.apple.com/id/app/bukal...
    Google Play: play.google.com/store/apps/de...
    Like / Follow Social Media Bukalapak:
    Facebook - / bukalapak
    Twitter - / bukalapak
    Instagram - / bukalapak
    Google Plus - plus.google.com/+bukalapakdotcom
    Forum Komunitas - komunitas.bukalapak.com
    Stack Overflow - stackoverflow.com/jobs/compan...
    LinkedIn - / pt-bukalapak-com
  • РазвлеченияРазвлечения

Комментарии • 108

  • @aldanovianti6720
    @aldanovianti6720 5 лет назад +157

    Inspiratif sekali kak
    "Hal paling mewah adalah merasa cukup"
    "saya ga punya alesan untuk ga rapih, karena saya ga punya tempat untuk menyembunyiin keberantakan saya"

  • @ebednoorjaman8346
    @ebednoorjaman8346 5 лет назад +53

    Mbah-mbah kita dulu sudah sering menasehati kita untuk hidup sederhana. Apa yang baru dari konsep hidup minimalis? Cuma perubahan istilah saja, konsepnya tak ada yg baru

    • @kel4546
      @kel4546 4 года назад +1

      Pengkotbah 1 : 9
      Apa yang pernah ada akan ada lagi, dan apa yang pernah dibuat akan dibuat lagi; tak ada sesuatu yang baru di bawah matahari
      Gue gatau sih ini bagian dari simplifikasi atau engga, tapi menurut gue quotes di atas masih cukup relevan sampai saat ini

    • @vania5761
      @vania5761 3 года назад

      ya ini teorinya aja kayak lebih diperjelas scr sistematis. warga desa juga banyak yg konsep hidupnya kayak gini

  • @sci-fienthusiast6449
    @sci-fienthusiast6449 5 лет назад +50

    Seneng deh liat org makin banyak yg bener-bener ngejalanin hidup minimal, decluttering minimalism thank u so much #fumiosasaki dan sy pun skrg dijuluki sm orang rumah saya sebagai "Si tukang buang barang" 😁🗑

  • @dodysuyanto
    @dodysuyanto 5 лет назад +32

    "Angka yang besar tidak selalu menjamin kebahagiaan." WOW NGENA BANGET!

    • @agatha92
      @agatha92 3 года назад

      Dikarenakan anda sudah terlalu sering diatas

    • @dodysuyanto
      @dodysuyanto 3 года назад

      @@agatha92 ga gitu juga, kamu ga tau konteksnya sih.

  • @rifanardiansyah6140
    @rifanardiansyah6140 4 года назад +41

    X : "Eh nikah yuk!"
    A : "Yaudah ayo nikah"
    Minimalis sekali

  • @alyaanjelina577
    @alyaanjelina577 5 лет назад +9

    Harapanna semoga saya sendiri bisa menerapkan ilmunya kak Astri. Begitu juga Bukatalk semoga kedepannya semakin sukses

  • @rakanugroho
    @rakanugroho 5 лет назад +25

    Yang terpenting jangan menyusahkan diri sendiri

  • @khoirulamrillah2338
    @khoirulamrillah2338 5 лет назад +6

    Inspiratif banget, makasih sudah mengingatkan untuk hidup sederhana tapi menyenangkan

  • @astonmartin7170
    @astonmartin7170 5 лет назад +65

    Hal paling mewah di dunia ini adalah MERASA CUKUPPP😁😍😎

  • @azp4683
    @azp4683 5 лет назад +4

    liat judul langsung buka dan klik LIKE, sukak bgd

  • @sopandriindah8028
    @sopandriindah8028 5 лет назад +2

    Bahagia sekali suami mbak ini
    Layak jd contoh dan terimakasih Bukatalk

  • @liliyayak4735
    @liliyayak4735 5 лет назад

    sangat menginspirasi sekali, terimakasih untuk narasumbernya mbak ayu, terimakasih juga untuk buka lapak yang telah menciptakan forum talks seperti ini

  • @fajarlaksmana8058
    @fajarlaksmana8058 4 года назад +1

    Terima kasih mbak, sangat menginspirasi banget dimana jaman sekarang pola komsumsi masyarakat untuk hal" yang tidak terlalu penting sangat banyak dan rasanya suami mbak beruntung banget dapet teman hidup spt mbak astri haha

  • @evanstifler244
    @evanstifler244 5 лет назад +17

    Mbaknya: "Nikah random banget"
    Jomblo be like: "Ok."

  • @kholilchannels6248
    @kholilchannels6248 4 года назад +2

    Kalau saya sudah dari dulu menerapkan haya hidup minimalis..sejak melihat pepatah arab mengatakan orang kaya adalah orang yang merasa cukup

  • @ziffa1516
    @ziffa1516 4 года назад +1

    Seneng bangett dengernya jadi membuka pikiranku❤

  • @tholibarjuna1375
    @tholibarjuna1375 5 лет назад

    sharingnya keren n ber impact kak

  • @rahmanajwa2009
    @rahmanajwa2009 5 лет назад +1

    Hebat bngt👍

  • @wiwitaussy
    @wiwitaussy 4 года назад +2

    Inspiratif sekali mba Atittt, makasih sharingnya 🤗 makasih Bukalapak udah post ini di youtube 🤗❤

  • @dianyustiana2038
    @dianyustiana2038 Год назад

    Terima kasih kak Atit sharingnya...

  • @juwairiyyahhijrah5532
    @juwairiyyahhijrah5532 4 года назад +1

    Aku juga akhir2 ini nerapin minimalism life hidup enaak nyaman aja gitu

  • @adisdelfi8100
    @adisdelfi8100 5 лет назад +1

    Bagus banget kalimat terakhirnya

  • @zhangmingren2297
    @zhangmingren2297 4 года назад +4

    suka banget sama gaya hidup minimalis

    • @bukalapak
      @bukalapak  4 года назад

      Semoga terinspirasi dari video ini, ya Kak Zhang :)

  • @goodseeds700
    @goodseeds700 4 года назад

    Inspiring ! Keep share Bukalapak!

  • @yogaindrawijaya
    @yogaindrawijaya 5 лет назад

    bagus nih

  • @ZulKifly
    @ZulKifly 5 лет назад +2

    video bagus, semoga tambah banyak yg nonton!

  • @silviaemiliya6994
    @silviaemiliya6994 5 лет назад +19

    Tedx nya indonesia hehe

  • @AriPadrian
    @AriPadrian 5 лет назад +13

    pen bgt kyk gtu, merasa cukup itu susah bet 😁

    • @astonmartin7170
      @astonmartin7170 5 лет назад

      Merasa kurang itu sifat dasar manusia.semakinbijak..akhirnya bs merasakan...cukup itu bagaimana...

  • @antinah2903
    @antinah2903 4 года назад

    Thanks bukalapak💖

  • @nurhaidamuha1911
    @nurhaidamuha1911 5 лет назад +4

    mantap, keren ,suka nanget dpt ilmu baru, trima kasih

    • @bukalapak
      @bukalapak  5 лет назад

      Nurhaida, terima kasih.
      Masih banyak konten BukaTalks yang inspiratif di RUclips Bukalapak, jangan lupa tonton juga yaaa...

  • @haidarammar1109
    @haidarammar1109 5 лет назад

    Nice talk!!!

  • @sittikhansanabila5307
    @sittikhansanabila5307 5 лет назад +4

    Konsep konmari😍

  • @sonisupriatna8974
    @sonisupriatna8974 5 лет назад +1

    kerennn

  • @novishahidaa
    @novishahidaa 5 лет назад

    Mba atiit...keren sih

  • @hernandaagung5590
    @hernandaagung5590 5 лет назад

    dari penjelasan astri ttg decluttering minimalism kyk mirip sama wabi sabi ya

  • @apocaliptoexmor9570
    @apocaliptoexmor9570 5 лет назад +1

    Wah keren kak. Sangat bermanfaat

    • @astonmartin7170
      @astonmartin7170 5 лет назад

      Yah..keren g mesti mahal..mulai dr tanya diri sendiri...

  • @fauzifirsyah8049
    @fauzifirsyah8049 5 лет назад +5

    Bro Undang Rocky Gerung doonk

  • @enakfollltv4913
    @enakfollltv4913 4 года назад +3

    Numpang tanya, kalo hidup minimalis itu buang sampahnya tetep pake kresek indomaret yg ditarohbdi tempat sampahnya ga ya?

  • @farasridhamarlis
    @farasridhamarlis 5 лет назад +1

    ka keren banget ;")

  • @ningmala4589
    @ningmala4589 5 лет назад +1

    izin save kak. terimakasih

  • @arinakrieger4346
    @arinakrieger4346 5 лет назад +1

    Like video 👍 👍👍 👍

  • @graciacalista
    @graciacalista 5 лет назад +1

    Like ke 4

  • @TheAshimaru
    @TheAshimaru 4 года назад +1

    6:14 detil sekali, sepatunya Nike Air Max 1

  • @syafitritiwe8762
    @syafitritiwe8762 4 года назад +1

    Mulai.tertarik hidup.simple

  • @belajarpeduli71
    @belajarpeduli71 5 лет назад

    Simpel juga ya

  • @foodcamid
    @foodcamid 5 лет назад

    Suka banget kak atiit 😍

  • @denzimunzi
    @denzimunzi 3 месяца назад

    🙌

  • @tipisemilir
    @tipisemilir 4 года назад

    Banyak teman disini ya 🙏😊

  • @dickyswputra
    @dickyswputra 5 лет назад +14

    nikah random?
    saya susah bgt mau nemu yg mau diajak random

  • @faizmusyaffa5584
    @faizmusyaffa5584 5 лет назад +1

    Like 10 coment 4

  • @sitianismusyarofah1822
    @sitianismusyarofah1822 5 лет назад +2

    Baru liat, dan kata2 yang diinget "menurut saya, hal yang mewah didunia itu merasa cukup"😂

  • @emminida
    @emminida 5 лет назад

    Inspiratif

  • @rezasudrajat1287
    @rezasudrajat1287 4 года назад +3

    Kayanya mba ini minimalisnya agak normal, beda sama Fumio Sasaki (Minimalis asal Jepang).
    Anduknya cuma 1, pakeannya cuma 4 - 5, terus dia keramas bisa pake sampo

  • @BundaMaryam
    @BundaMaryam 5 лет назад

    Keren

  • @YudaYudiarto
    @YudaYudiarto 3 года назад +1

    Keren 🔥

  • @inggritfebriani5098
    @inggritfebriani5098 5 лет назад

    Komen pertama like ke 2

  • @ruweudengproject256
    @ruweudengproject256 5 лет назад +29

    mau tanya????
    kenapa chanel yg berfaedah subscribe lebih sedikit ya d banding king yutub..hhe vis

    • @astonmartin7170
      @astonmartin7170 5 лет назад +4

      Faedah tdk faedah tergantung siapa yg bilang.yg mo perbaikan diri pasti lebih milih chanel yg logis dan 'langsung dipraktekkan sehari-hari"😁😁

    • @galihpurnomo6868
      @galihpurnomo6868 5 лет назад

      Tugas kita menyebarkan kebaikan

    • @mythadewi5751
      @mythadewi5751 5 лет назад

      Itu tandanya org yg tdak berfaedah lebih bnyk d bndg org yg berfaedah hehe

    • @pratiwitiass
      @pratiwitiass 5 лет назад +1

      Krn subscriber tdk berbanding lurus dengan kualitas konten😊

    • @maniacman5789
      @maniacman5789 4 года назад

      Subs mereka gratis jdi banyak yg suka

  • @NoviHirena
    @NoviHirena 5 лет назад +2

    Kalo baju digantungin gitu aja biasanya kan banyak nyamuk ya, cara biar ga banyak nyamuk tp gak pake baygon gmn diakalinnya?

    • @andikaframadhan7379
      @andikaframadhan7379 5 лет назад +2

      gk punya baju, wkwk

    • @mythadewi5751
      @mythadewi5751 5 лет назад +1

      Nah iya bener tapi saya banyak gantung baju didalam kamar yg dimana kos saya lumayan agak gelap tapi Alhamdulillah nya gak ada nyamuk sama skli kak entah ya tergantung lokasi

    • @NoviHirena
      @NoviHirena 5 лет назад

      @@mythadewi5751 hmm gitu ya,

    • @brightsky9865
      @brightsky9865 5 лет назад +1

      Di rumah saya di Jakarta semua baju digantungin tanpa lemari dan alhamdulillah nggak ada nyamuknya kok, tanpa baygon maupun kamper.

  • @RokhimPleret
    @RokhimPleret 5 лет назад +4

    2000m meter rumah AKA lapangan sepak bola

  • @efjayadi
    @efjayadi 4 года назад +1

    2:30 , kirain udahan

  • @hargoswebo
    @hargoswebo 5 лет назад

    kalo barang2 yg udh ga dipake pada akhirnya dikemanain?

  • @rennopattiwara1523
    @rennopattiwara1523 4 года назад +3

    Minimalis?ane mah udh minimalis dr kecil kalo org ekonomi lemah kek saya🤣

  • @bebekkopral8792
    @bebekkopral8792 3 года назад

    Mbaknya lahir tahun 88, tapi keliatan kayak anak 95 🙂

  • @xpc666
    @xpc666 4 года назад

    Ini sharing apa curhat sih?

  • @AndiRHermawan
    @AndiRHermawan 5 лет назад +1

    mau dong randomly nikah

  • @SanSanti-pe2tj
    @SanSanti-pe2tj 5 лет назад

    Abgi

  • @republiccreator
    @republiccreator 4 года назад +1

    Yg bisa ngomongin n kampanyein hidup minimalis mereka yg dr segi finansial mmg cukup n lebih... Kalian Yg kere ga ush sok2 an ikut omong gaya minimalis dah... 😃 Gaya hidup minimalis it pilihan bukan trpaksaa... Ahaha

  • @slputriii
    @slputriii 5 лет назад

    walaupun minimalis, agak sombong ya ceritanya, kayanya gak usah bilang nyicil haji juga.

    • @ahmadfauji2178
      @ahmadfauji2178 5 лет назад

      Terserah orang kaya mau ngomong apaan

    • @niamenjike9661
      @niamenjike9661 4 года назад

      Itu namanya memotivasi orang lain. Mbak gara2 hidup minimalis uangnya bisa buat dana naik haji

    • @niamenjike9661
      @niamenjike9661 4 года назад +2

      Berpikirlah yang positif