AKHIRNYA ROMO LEGENDARIS DATANG KE LOGIN‼️ ONAD KENA SKAKMAT🤣 - Habib Jafar

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 26 мар 2024
  • #login #ramadan #habibjafar #podcast #onadioleonardo
    Sudut pandang baru setiap harinya selama bulan Ramadan.
    Pukul 20.20 WIB.
    #CloseTheDoor
    #LogIndiCloseThedoor
  • РазвлеченияРазвлечения

Комментарии • 4,4 тыс.

  • @punyabaekkie925
    @punyabaekkie925 3 месяца назад +736

    saya muslim tpi adem bgt dengar tutur kata romo😭 sehat selalu romo, semoga berkah selalu

    • @bangkubo4547
      @bangkubo4547 3 месяца назад +4

      Saya malah jadi ngantuk

    • @mythasltg3826
      @mythasltg3826 3 месяца назад +28

      ​@@bangkubo4547maklum sudah tua bgt, kondisi gk terlalu prima lg. Suaranya serak itu

    • @user-sc2gv2mv4l
      @user-sc2gv2mv4l 3 месяца назад +13

      iya, suka banget kalo liat beliau ketawa ya

    • @user-fg8oq8el3l
      @user-fg8oq8el3l 3 месяца назад +5

      Klu saya suka lihat Gus Dur krn toleransi dan pluralisme beliau yang sangat2 perlu ditiru dan dicontoh

    • @alexpermana5594
      @alexpermana5594 3 месяца назад +26

      Adem klo melihat habib jafar dgn pemuka agama lain yg bisa jaga toleransi, beda dgn yg ngaku" habib dan ustad yg sukanya menjelekan agama lain

  • @azeldavin1742
    @azeldavin1742 3 месяца назад +770

    Salfok dengan kemeja yg dikenakan Romo memakai batik Sasirangan dari daerah kami Kalimantan Selatan, Terima kasih sudah memakai kain Sasirangan, salah satu kekayaan budaya yg dimiliki oleh Bangsa Indonesia 🙏Terima kasih acara Log In selalu memberikan toleransi beragama yg sangat indah. Salam sehat selalu utk kita semua 😇🙏

    • @leonarduskevin94
      @leonarduskevin94 3 месяца назад +23

      seperti yg beliau katakan kalo beliau dikasih orang saat di kalimantan

    • @Lusiaindahp
      @Lusiaindahp 3 месяца назад +17

      Saya pas liat Romo langsung bilang, wah orang kalsel mana yg kasih Romo baju sasirangan 😅

    • @heldawati6088
      @heldawati6088 3 месяца назад +8

      Bener lgsg salfok sama sasirangan beliau 😅

    • @husaini_official
      @husaini_official 3 месяца назад +6

      curiga juga kok seperti sasirangan ya

    • @lampualadinidx9060
      @lampualadinidx9060 3 месяца назад +7

      Terima kasih info-nya baru tau itu namanya Sasirangan😂

  • @anggitarahayu1872
    @anggitarahayu1872 3 месяца назад +57

    "Orang yg mengikuti kata hati nya dia akan selamat" kata² romo yg paling sy ingat menyentuh hati n bikin menangis

  • @eldharmayanti2764
    @eldharmayanti2764 2 месяца назад +83

    Romo seumuran dengan bapak saya 87 tahun tapi sudah tidak bs apa2 sedang Romo masih sehat baik jasmani, pemikiran dan rohani. Terima kasih untuk wejangan2nya yg menyejukan hati, semoga Romo sehat selalu, Tuhan memberkati.

  • @afinayura472
    @afinayura472 3 месяца назад +338

    Salut pas Romo bilang "saya tidak punya waktu untuk berpikir apakah saya bahagia atau tidak", langsung deg. Jadi nasihat banget buat saya yang selama ini selalu memikirkan bagaimana caranya agar hidup saya menjadi lebih "bahagia"... padahal kebahagiaan tidak akan tercapai jika terus dicari. Bravo Romo🙏

    • @rumpurampedocumentation8095
      @rumpurampedocumentation8095 2 месяца назад +21

      Beliau sudah selesai dgn dirinya sndiri

    • @Yonojemadun94
      @Yonojemadun94 2 месяца назад +2

    • @tinyisland4322
      @tinyisland4322 2 месяца назад +10

      saya bahagia, saya mau bahagia, saya mau.....saya mau healing dst.... adalah puncak ego manusia... Romo ini, ingin menularkan prinsip, kalau orang bahagia, aku juga.....gitu kayaknya....amazing yach...

    • @Jokohermawananakyangterkasih
      @Jokohermawananakyangterkasih 2 месяца назад

      ​@Ryo-my6jkkafir asli

    • @MarcelDp-vt5qx
      @MarcelDp-vt5qx 2 месяца назад +3

      ​@Ryo-my6jkhanya kamu yanga mengatakan kafir, nabimu bahkan tdk mengatakan hal itu, artinya kamu bukan muslim. Mari saling menghormati, pelajari agamamu dengan baik, saya yakin agama islam tidak mengkafir2kan orang sembarangan. Nabimu. Bahkan habibmu justru berbicara dan bergaul dengan orang dari agama lain. Ayo saudara janganlah sombong dan merasa diri benar, sebab nabi dan para habib dan ulamamupun tdk mengatakan apa yang kamu katakan. Mereka justru mengajarkan kasih persaudaraan. Hanya dajal yang selalu merusak kasih dan persudaraan. Refleksikan jangan2 kamu termasuk dajal zaman now

  • @sheilaschatzi
    @sheilaschatzi 3 месяца назад +1209

    Romo : Saya tidak punya waktu utk memikirkan "apa saya bahagia?
    Krna sibuk berbuat utk melihat org lain yg menderita merasa bahagia.
    Speechless... His soul definitely part of heaven ❤

    • @gabrieldanar841
      @gabrieldanar841 3 месяца назад +33

      Nangis ak wktu romo bilang ini

    • @nikenhapsari3138
      @nikenhapsari3138 3 месяца назад +30

      Dan itu adalah amalan yg paling Allah cintai😢

    • @andriani_21
      @andriani_21 3 месяца назад +21

      LAH orang sekarang dikit2 HEALING 😂

    • @edwardart5700
      @edwardart5700 3 месяца назад +15

      Kaget dengar romo bilang begitu

    • @yennylauw3594
      @yennylauw3594 3 месяца назад +53

      betul, saya berasa menonton seorang Santo yang masih hidup.

  • @gvnmndk1795
    @gvnmndk1795 3 месяца назад +453

    Apa yang Saya dapat dari vidio ini:
    1). Romo ini adalah orang yang sangat² sederhana, jauh lebih sederhana daripada kesederhanaan yang Saya bayangkan tentang beliau.
    2). Beliau membukakan sebuah pengertian bahwa Misionaris yang sering dianggap sebagai Kristenisasi itu adalah ketakutan yang dialami oleh sebagian orang. Padahal Misionaris itu membawa kabar baik bagi semua orang tanpa PAKSAAN atau RAYUAN agar seseorang itu menjadi Kristen. Dan ini terbukti. Dibanding Romo, justru Habiblah yang paling banyak bicarakan agamanya disini. (Note, jangan diartikan secara negatif point ini).
    3). Semakin kita menjadi orang yang dekat dengan Tuhan, yang mengutamakan Tuhan, semakin kita tidak menjadi orang yang berfokus pada diri kita sendiri (egois atau self center). Kita justru akan bahagia dengan cara melihat orang lain bahagia dan kita terluka ketika orang lain terluka.

    • @evbrothers
      @evbrothers 2 месяца назад +18

      Saya setuju & sependapat dengan poin² yang anda jabarkan diatas...
      Hanya sedikit meluruskan pendapat anda di akhir poin 2, "justru habiblah yang paling banyak bicarakan agamanya disini". Menurut saya, justru sikap seperti itu memang yang seharusnya, karena itu merupakan *Tanggung jawab* seorang habib (keturunan langsung dari nabi Muhammad saw).
      Note: saya tidak ada pikiran negatif sama sekali, hanya sedikit menjelaskan yang saya pahami... Salam kebaikan 😊

    • @senipixelgaming
      @senipixelgaming 2 месяца назад +20

      @@evbrothers betul, justru romo lebih paham dengan habib dan bisa di pastikan romo dengan senang hati menerima pertanyaan ataupun kalimat dalam islam dari habib.. di akhir habib sungkem kan! Di situ sudah jelas bahwa habib sangat hormat dengan orang yg lebih tinggi dalam agama lain.

    • @imroatussoliha625
      @imroatussoliha625 2 месяца назад +18

      ​@@senipixelgaming habib memang sangat menjelaskan tentang agamanya bahkan dalam tingkah lakunya. Kata anda, dari sini "habib sungkem kpd Romo" sudah sangat menjelaskan apa yg tersirat dibalik yg tersurat😊
      Padahal dalam agama kami. Kalau sudah bergelar Habib maka kita sbg orang biasa harus ta'dzim kpd beliau. Tp disini habib sangat membuang gelar beliau. Beliau sangat menghargai Romo sbg orang yg lebih tua atau ilmu dan pengalaman Romo yg memang sudah sangat tidak diragukan lagi.
      Salam ukhuwah Islamiyyah wal insaniyah

    • @firdasapitri1185
      @firdasapitri1185 2 месяца назад +1

      Setuju bgt ​@@imroatussoliha625

    • @user-dt8uq5if4v
      @user-dt8uq5if4v 2 месяца назад +4

      Perbedaan itu universal dan indah, dmn kita membenci perbedaan kita membantah dengan Sang pencipta.

  • @widiyantimensaritakebumen_9281
    @widiyantimensaritakebumen_9281 3 месяца назад +39

    Saya muslim tapi saya dengar kisah hidup romo bener"kagumm sehat sehat romo salam toleransi semua 🤍

  • @Apank420
    @Apank420 3 месяца назад +451

    Respect dari kata" romo : kalo mau mengenal tuhan ngk perlu jauh" , perbaiki dulu antara sesama manusia , kalo sudah baik , pasti akan ngikut akan ada nya sang maha pencipta 👌

    • @shirleyyoung5943
      @shirleyyoung5943 2 месяца назад +8

      Ahh aku sampai tersentuh😢dgn kata"romo

    • @tinyisland4322
      @tinyisland4322 2 месяца назад +4

      Bener... banyak di RUclips mengenal Tuhan lewat berbantah2 di media. Mengejek ke Tuhan an yang dirasa berbeda/sama tapi cara pandang yang sesuai cara pandangnya, dan cara pandang orang lain belum tentu sama, tapi seolah2 yakin cara pandangnya benar, orang lain salah.... ya itulah manusia...

    • @user-xr7sr9ld8g
      @user-xr7sr9ld8g 2 месяца назад

      Benar itu awalnya...setelah tau siapa tuhan, ikuti perintahnya, spt dalam perjanjian lama (sunat, tidak makan babi, pakai hijab, masuk tempat ibadah sucikan pakai air, berbuat baik dll).. romo sudah lakukan kelanjutanya, apa baru permulaan ???

    • @MarcelDp-vt5qx
      @MarcelDp-vt5qx 2 месяца назад +1

      ​@@user-xr7sr9ld8ghalo saudaraku, saya kira bukan urusan saudara untuk masuk pada wilayah privat. Mari berkomentarlah dengan santun, jika menemukan nilai kebaikan dalam pembicaraan vidio ini, mungkin baik untuk diamalkan, daripada kita mengurus agama orang lain. Mari bersaudara tanpa harus menghina atau masuk dalam wilayah privat agama lain.

    • @user-xr7sr9ld8g
      @user-xr7sr9ld8g 2 месяца назад +1

      @@MarcelDp-vt5qx mengingatkan adalah kebaikan dan kemuliaan, meluruskan domba yg tersesat.. bukan masalah privat dst.. mencerahkan nalar saudaraku terkasih spy berfikir jernih, dan menuju kebenaran.. dahulu juga yesus masuk masalah privat Agama para raja roma..
      Berfikirlah dengan jernih.. tenang, mohon petunjuk pencipta langit dn bumi, mana yg benat

  • @cmillaa__
    @cmillaa__ 3 месяца назад +531

    Asik banget dengerin cerita Romo. Kaya dengerin mbah kakung cerita. Huhuu jadi kangen mbah kakung. Semoga mbah kakung bahagia di sisi Allah. Dan semoga Romo sehat selalu❤

    • @dessyd3919
      @dessyd3919 3 месяца назад +10

      Sama😭😭😭🙏🙏🙏

    • @slbngasomanagement9544
      @slbngasomanagement9544 3 месяца назад +10

      sama. jd inget mendiang simbah kakung. dl sukanya bercerita sambil nemani saya sampai tidur

    • @rizkiamaliamirfani1373
      @rizkiamaliamirfani1373 3 месяца назад +8

      sama kak. kangen Alm. Kakung. saya belajar bahasa Jawa, juga wayang dari beliau.. Al Fatihah, utk Kakungku sayang. 🖤✨🥹

    • @Yya516
      @Yya516 3 месяца назад +11

      Iya sperti kita dengerin guru jaman dulu bijak dan beraturan. Panjang umur Romo ya,,Allah Subhanahu Wata'alaa senantiasa melindungi Romo.

    • @aeniyahrok3352
      @aeniyahrok3352 2 месяца назад

      Sama 😢

  • @riossumbayak6600
    @riossumbayak6600 3 месяца назад +70

    wah,salute pada Romo Magnis,meski ilmunya bagai sudah setinggi ilmu awan langit namun saat menceritakan pandangannya benar benar menjejakkan kaki pada bumi....sesuai pengalamannya yang dialami dengan penuh kerendahan hati ....salute pada Romo

  • @user-rj7dr1fy4l
    @user-rj7dr1fy4l 2 месяца назад +22

    Salut, orang tua kami yg terkasih...Rm. Magnis... Sehat terus Romo...

  • @marcellpampur3393
    @marcellpampur3393 3 месяца назад +1237

    Rispek buat Habib Ja'far. Mencium tangan Romo Magnis. Menghormati yang tua tanpa memandang statusnya. Benar-benar adab seorang guru. Saya makin yakin, Indonesia ini gak akan bubar sampai kapan pun hanya karena perbedaan agama.❤❤❤

    • @mahrusali1848
      @mahrusali1848 3 месяца назад +10

    • @pandawasbfc6182
      @pandawasbfc6182 3 месяца назад +1

      😊

    • @alfiandarmawannn
      @alfiandarmawannn 3 месяца назад +5

      @@bilkisarinijannah9106 kasian kemakan propaganda

    • @EveLynn_90
      @EveLynn_90 3 месяца назад

      ​@@hawkjhensen712tergantung perspektif, apakah dia pantas di cium ??

    • @Fadly_23
      @Fadly_23 3 месяца назад +7

      ​@@bilkisarinijannah9106ga nyambung,anies ga ngapa"in juga

  • @panjisetianto
    @panjisetianto 3 месяца назад +453

    R.P. Prof. Dr. Franz Magnis-Suseno SJ (dikenal sebagai Romo Magnis; lahir 26 Mei 1936) adalah seorang imam Katolik, pengajar filsafat, dan juga penulis. Magnis merupakan anggota Serikat Yesus. Ia mulai berkarya di Indonesia sejak 1961 sebagai seorang misionaris. Pada tahun 1977, ia menjadi warganegara Indonesia. Ia mempelajari filsafat, teologi dan teori politik di Pullach, Yogyakarta dan München, mengambil doktorat dalam filsafat 1973 dari Universitas München dan sejak 1969 menjadi dosen tetap dan guru besar Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara di Jakarta.
    Dari tahun 1971 sampai 1973, ia studi doktor di Ludwig-Maximilian-Universitas di München dan dipromosi dengan disertasi tentang Karl Marx. Ia kemudian memberi kuliah tentang etika dan filsafat politik dan menjabat sebagai sekretaris eksekutif di STF Driyarkara. Sejak 1975, ia juga mengajar di Universitas Indonesia dan kemudian selama sembilan tahun di Universitas Katolik Parahyangan di Bandung. Pada tahun 1977, ia memperoleh kewarganegaraan Indonesia dan sejak itu menamakan diri Franz Magnis-Suseno. Beberapa kali ia memberi kuliah tentang etika Jawa selama satu semester di Geschwister-Scholl-Institut Universitas Ludwig-Maximilian dan di Hochschule für Philosophie di München) dan di Fakultas Teologi Universitas Innsbruck. Dari tahun 1988 sampai 1998 ia menjabat sebagai Ketua STF Driyarkara dan 1995 - 2005 sebagai Direktur Program Pascasarjana yang menawarkan studi magister dan doktor. 2000 ia diterima sebagai anggota Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia. 2002 ia menerima Doktor honoris causa dari Fakultas Teologi Universitas Luzern (Swis). 2008 - 2017 ia menjabat sebagi Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Driyarkara, penyelenggara STF Driyarkara.
    Magnis-Suseno banyak memberi prasaran dan ceramah, muncul dalam talkshows di TV dan aktif dalam dialog antar agama. Sampai sekarang menulis lebih dari 700 karangan populer maupun ilmiah serta 44 buku, kebanyakan dalam bahasa Indonesia, terutama di bidang etika, filsafat politik, alam pikiran Jawa dan filsafat ketuhanan.

  • @joecube27
    @joecube27 3 месяца назад +55

    Pada suatu hari podcast ini sesi ini akan menjadi legacy yg sangat berharga buat umat beragama di Indonesia.. Panjang umur Romo Magnis Suseno!

    • @user-ir8wf1gg7y
      @user-ir8wf1gg7y 2 месяца назад +4

      Saya seorang muslim yang sangat menghargai dan menghormati Romo, semoga Romo selalu dalam lindungan Allah SWT.

  • @shandywizzar5008
    @shandywizzar5008 3 месяца назад +93

    Jujur, dengar jalan cerita kehidupan dan bagaimana sederhananya cara hidup beliau saat ini. Gue jadi merasa malu sendiri sebagai Katolik. Ordo Jesuit memang dikenal dengan kedisiplinan, penyerahan diri pada Tuhan dan melepas sepenuhnya duniawi.. Sumpah..malu gue kalo berhadapan dengan Romo kalo ada kesempatan ketemu. makasih Romo sudah mampir dan sharing di sini, semoga selalu sehat. Makasih team Log In udah undang beliau.

  • @UtamaDuta
    @UtamaDuta 3 месяца назад +541

    Pemuka Agama seperti Romo dengan hidup sangat bersahaja tapi tidak akan mengurangi Nilai Kemuliaan dari seorang Romo , Kehidupan yang benar benar didedikasikan untuk Tuhan ...... Mashaa allah saya muslim tapi nama Romo sangat saya hormati ..... Sebagai Tokoh Katholik yang sangat mengajarkan Toleransi ..... Terima kasih Habib, Onad dan Om Dedy sudah di undang Romo

    • @AmazingGrace0162
      @AmazingGrace0162 3 месяца назад +13

      Sebeĺum ditahbiskan menjadi imam,para frater/calon romo diambil sumpahnya untuk hidup sederhana. Atau diķenal sbgai kaul kemiskinan.

  • @mathfos5904
    @mathfos5904 3 месяца назад +407

    “Tidak membutuhkan setan/iblis untuk
    menunjukkan kejahatan, manusia sendiri
    sudah menunjukkannya”
    Rm. Magnis

    • @divinerlady773
      @divinerlady773 2 месяца назад +6

      betul, setan itu pembisik kejahatan ke dalam dada manusia
      sebagian mereka dari golongan jin, dan sebagiannya lagi dari golongan manusia

    • @cikobarr
      @cikobarr 2 месяца назад

      JD bayi yg lahir mati ke neraka dong😂​@TriogiPutra

    • @solagratia1936
      @solagratia1936 2 месяца назад +3

      ​​@@cikobarrmakanya ada MESIAS!!!!!!!!
      masak gak paham????
      Jangan jangan kamu juga gak paham MESIAS😂😂😂😂😂

    • @cikobarr
      @cikobarr 2 месяца назад

      @@solagratia1936 mesias hanya ngefek kpd yg menerimaNya, bagi kaum Muslim /lainnya yg GA menerima ya GA ngaruh lah

    • @solagratia1936
      @solagratia1936 2 месяца назад

      @@cikobarrpasti gak ngaruh, umat hapalan jaminan masuk NERAKA, sepert Nabimu sekarang dimana, nasibnya kagak jelas!!!!!😭😭😭😭🤭🤭🤭🤭

  • @tatangs3007
    @tatangs3007 2 месяца назад +15

    Saya muslim.. Romo magnes salah satu tokoh yg saya kagumi.. Pemikiran2nya ikut mewarnai pemikiran ku... Semoga romo sehat dan panjang umur...

  • @Annstudio94
    @Annstudio94 3 месяца назад +41

    Katolik adem banget bersama Romo Magniss nangis nih di endinggg😭😭 Allahu akbar...

  • @herisonreborntv3408
    @herisonreborntv3408 3 месяца назад +1480

    *Menurutku Habib Ja'far dan Romo Magnis simbol toleransi abad ini*
    SORONG PAPUA 🇮🇩

  • @ypgkps1252
    @ypgkps1252 3 месяца назад +213

    Ya Tuhan, terberkati sekali hidup Romo ini. Tidak punya apapun milik pribadi. Di masa yang sekarang ini.
    Bukan karena dia yang menguatkan, tapi Tuhan yang memampukan

    • @sutardjorandiyo5180
      @sutardjorandiyo5180 2 месяца назад +1

      😂 ROMO MAKNIS SUSENO Yg Mengenal Politik Sehingga Berbicara Di MK Padahal Pelepasan Diri Dari DUNIA Itu Tidak Bisa Di Bicarakan Dengan Kata2 Kalau Banyak Kata2 Ber Arti Belum Lepas DariBelenggu DUNIA.....!!!!!!! ❤❤❤😂😂😂😂😂😁😁😁😁😁🎉🎉🎉🎉🎉.

    • @manik_gaming4605
      @manik_gaming4605 2 месяца назад +1

      ​@@sutardjorandiyo5180 dasar manusia SDM rendah anda, Romo Magnis datang ke sidang MK tidak ada urusan politik, beliau di undang oleh tim 03 sebagai guru besar ahli filsafat etika dan moral,begitu juga dalam sidang kasus Sambo makanya beliau diundang untuk menjelaskan etika dan moral berkaitan dengan kasus yg sedang di sidangkan

    • @sutardjorandiyo5180
      @sutardjorandiyo5180 2 месяца назад +1

      @@manik_gaming4605 😂 seotang Rohkaniawan Itu Terlepas Dari Hiruk Pikuk DUNIA Bos Kalau Masih Memikirkan Dunia Ber Arti Olah Ragawan Bos.....!!!!!!!!???😂😃😊😁.

  • @modrent
    @modrent 3 месяца назад +46

    Episode ini tenang banget+nostalgia banget gw kagum kesederhanaan Romo Magnis dan gw juga suka cara beliau hidup yang katanya "hidup sesuai tujuan kamu,kata orang itu ngga menyenangkan tapi menurut saya menyenangkan aja kok", kita belajar budaya sejarah perang dunia agama, toleransi,banyak dah ibarat sapi ini isinya daging semua, keren Romo dari episode ini Saya makin mencintai tanah air saya, saudara saudara saya yang nggak seiman, love You banyak banyak buat romo❤❤❤❤

  • @ruallofoodie23
    @ruallofoodie23 3 месяца назад +19

    Dosen filsafatku di atma yang keren banget hawa nya bahkan sblum dia berbicara, dan setelahnya makin kagum lah kita, sehat trus Romo Magnis, habib jafar, bang onad, Tuhan memberkati ❤❤❤❤❤

  • @ameliaainun9019
    @ameliaainun9019 3 месяца назад +150

    waah ini siih kalau menurut saya beliau ini kiyai sepuh kalau di islam, saudara saudara nonis wajib bangga memiliki panutan beliau, apa lagi beliau pernah mengenal gus dur, ketulusan beliau, keyakinan beliau tentang agama beliau sangat kuat sekali, MasyaAllah benear benar orang baik beliau, ini kalau di islam mungkin beliau gus dur ke 2 versi nonis, kuat sekali keyakinan beliau dan dalam sekali beliau memahami agamanya, Yaa Allah semoga Allah sehatkan beliau agar bisa menjadi kekuatan agama bagi saudara nonis dlm agama beliau, yakin kalau saya boleh cium tangan beliau bakalan saya cium tangannya meskipun beliau nonis tapi saya menghormati sekali ketulusan dlm hati beliau bener bener sampai ke hati.. memang sesuatu yg disampaikan dari ketulusan akan sampai ke hati, romo saya menghormati romo, saya hormati agama romo, romo orang yang sangat baik semoga sehat selalu yaa romo.. beliau bertuhan sangat tulus, rela tidak menikah, perjalanan hidup beliau yang tidak mudah, dan kesederhanaan beliau... note dari beliau " kebahagiaan tdk akan muncul kalau dicari, kebahagiaan bagi saya disaat saya bisa membatu orang lain, meringankan orang lain, mereka bahagia maka saya bahagia:, SubhanaAllah... baik sekali romo..

    • @marialamauran2115
      @marialamauran2115 2 месяца назад +7

      Bangga bangetttt

    • @pustakarileks7404
      @pustakarileks7404 2 месяца назад +11

      Beliau ini sudah bisa digelari kyai mas mbak, karena gelar kyai itu kehormatan di jawa bukan agama

    • @christinahandayani9024
      @christinahandayani9024 2 месяца назад +6

      Bangga dyooong, Mo Magnis aktif di politik beretika sejak orba, di barisan Gus Dur

    • @Hizkia-tt5kc
      @Hizkia-tt5kc 2 месяца назад +11

      Salam toleransi, kalian juga harus bangga karena punya habib jafar yg bisa mengenalkan ajaran Islam bukan lewat kata2 saja tapi dgn tingkah laku dan perbuatan 🙏😇
      Klo mayoritas orang2 Indonesia berpikiran seperti mereka saya yakin Indonesia akan menjadi bangsa yg maju

    • @MarcelDp-vt5qx
      @MarcelDp-vt5qx 2 месяца назад +2

      ​@@Hizkia-tt5kcsetuju, saya katolik tapi saya bangga dan selalu memgikuti vidio2 habub jafar, karena beliau sangat terbukan dan toleran, (Gusdur, adalah Tokoh yang paling saya kagumi) semoga habib jafar juga seperti Gusdur.

  • @santysantuy
    @santysantuy 3 месяца назад +311

    "saya tidak bertanya saya bahagia atau tidak.. kebahagiaan tidak tercapai jika terus dicari.." Rm Magnis

    • @agustayudin4188
      @agustayudin4188 3 месяца назад +2

      bukan itu kutipan dari aristoteles

    • @GabukEstetik-de8ti
      @GabukEstetik-de8ti 3 месяца назад +3

      Itu kutipan Socrates

    • @agustayudin4188
      @agustayudin4188 3 месяца назад

      @@GabukEstetik-de8ti puter lagi gunakan earphone. Kalo perlu tonton romo magnis di endgame. Itu kutipan aristoteles yg merupakan murid dari plato.
      sekiam

    • @UfilNjadel
      @UfilNjadel 3 месяца назад +1

      😂

    • @galihbudimannn
      @galihbudimannn 3 месяца назад +1

      kutipan pak munawir itu

  • @raniearyonatalytambingmsi4487
    @raniearyonatalytambingmsi4487 3 месяца назад +22

    Nonton episode ini 29 maret 03.55 wita, kaya nonton drama sedih, nangis nangis dan nangis apa d bilang romo kaya menampar bgt, ttg kasih Tuhan yg untuk semua, ttg kesederhanaan hidup, ttg ke kebahagiaan, ttg mencari Tuhan, ttg rasa malu akan dosa, ttg setan ….. hah…. Thanks Romo, Habib, bang Onad, Thank God…

  • @widhinurhayati6492
    @widhinurhayati6492 2 месяца назад +118

    dulu pernah kenal romo Frans di asrama Bruderan Purworejo. Wajah bule tapi bahasa Jawanya halus sekali. Selalu terpesona cara beliau berbicara.

    • @mariaistianingsih6527
      @mariaistianingsih6527 2 месяца назад +8

      Asrama Bruderan Purworejo...saya juga SMP Bruderan di Asrama...

    • @annachristiana3930
      @annachristiana3930 2 месяца назад +5

      Aku juga smp bruderan Purworejo

    • @alexanderprasetyo1363
      @alexanderprasetyo1363 2 месяца назад +4

      Saya dibaptis digereja katolik Purworejo,dekat SMP Bruderan.salam dari Pekanbaru,

    • @gerejakuindah6040
      @gerejakuindah6040 2 месяца назад +1

      Salam semuanya. Mantap mantap

    • @sutomoheronymus381
      @sutomoheronymus381 2 месяца назад +1

      Saya sma bruderan lulus tahun 1992. Romo di pwrj taun berapa ya

  • @ghaniaayund3057
    @ghaniaayund3057 3 месяца назад +705

    Saya muslim dari lahir. Selama 30th sya tdak pernah baca AlQuran tp setelah sya menonton toleransi di log in. Rasa keingin taunya saya sangat besar tetang kebenaran agama sya dan Allhamdulilah sya mulai membaca Alquran beserta artinya. Dan Alhamdulillah pula keyakinan sya terhadap agama saya (Islam) semakin kuat dan bertambah. Trima kasih log in habib jafar dan onad❤❤❤❤

    • @MbakShaa
      @MbakShaa 3 месяца назад +23

      Kaka hebat berani memulai, semoga Istiqomah dan bahagia selalu

    • @deddymulyadi1589
      @deddymulyadi1589 3 месяца назад +6

      Lebih Baik Telat Membaca Musab al Quran Kita Dari Pada Tidak Tau Dan tidak Pernah Membaca Dan Mengkaji nya.Mudah"an Tettap Istiqomah

    • @veramlg7080
      @veramlg7080 3 месяца назад +4

      Sama kak..aq jg ... Aq islam dr lahir tp g tau isi alquran...

    • @tantri6664
      @tantri6664 3 месяца назад +1

      keren bangeettt

    • @dediisafiahlaksana
      @dediisafiahlaksana 3 месяца назад +6

      agama islam kalo dipelajari mendalam dengan hati terbuka akan semakin menambah iman

  • @kubecako556
    @kubecako556 3 месяца назад +62

    tanpa merendahkan narasumber lain...tamu Login kali ini benar2 kelas berat 👏👏👏👏

  • @MisionarisBercerita
    @MisionarisBercerita 2 месяца назад +53

    Mantap
    Salm dari Congo Afrika
    Salam dari misionaris SVD Indonesia di Congo Afrika.
    Salam hormat buat Romo Magnis

    • @eustaliasardjono4245
      @eustaliasardjono4245 2 месяца назад +2

      Shalom.....
      Selamat malam Pastor
      Dari Lampung Indonesia
      Tuhan Yesus Memberkati.

  • @soemarsonosoem480
    @soemarsonosoem480 2 месяца назад +29

    Tayangan ini tertonton setelah acaranya Romo Franz Magnis Suseno pada Sidang PHPU Pilpres di MK. Pandangan Romo ttg perlunya kehidupan yg adil & beradab telah diutarakan pada Sidang MK di atas, terimakasih Romo atas kesediaannya hadir di MK, serta trmksh utk Channel-nya Bung Deddy Corbuzier. Salam

  • @AnToBar445
    @AnToBar445 3 месяца назад +170

    Selamat memasuki pekan suci minggu palma, kamis putih, jumat agung sabtu suci dan paskah bagi umat katolik di seluruh dunia khususnya di Indonesia, salam dari Toraja Barat Sulawesi Barat

  • @nurhidayat7471
    @nurhidayat7471 3 месяца назад +302

    Istimewa banget adab habib jafar ke romo magnis salut buat habib yg sudah kasih contoh bahwa adab lebih dulu daripada ilmu...

    • @landscapegamingyt4974
      @landscapegamingyt4974 3 месяца назад +8

      Betul sekali.. Semakin bertambah kekaguman sy pada habib. Mendengarkan bukan berarti minat pindah keyakinan... Justru mempertebal keyakinan...

  • @robertuskhalifah5320
    @robertuskhalifah5320 3 месяца назад +14

    Habib dengan pikiran terbuka dan memberitakan islam dengan cara yang damain dan luar biasa. Caranya bertoleransi bisa menjadi contoh bukan hanya untuk indonesia tapi untuk dunia yang berpikiran lebih tertutup... salut Habib..

  • @murayamagaming7918
    @murayamagaming7918 3 месяца назад +24

    Salah satu episode tervaforit karena menceritakan kisah nya dulu,karena saya suka mendengarkan orang tua menceritakan kisahnya sampai2 saya pernah mendengarkan kakek penjual sapu lidi pengki dll waktu lg ngemper bercerita dia waktu muda di bekerjakan membuat jalan gede dendles(pantura) dia berasal dari majalengka tapi sekarang kakek itu telah pulang kepadaNYA.❤

  • @tamatama6843
    @tamatama6843 3 месяца назад +106

    Tokoh katolik idola saya Romo Magnis, ada juga Romo Carolus di Cilacap yang bahkan oleh warga Cilacap di panggil Romo ustad... Misonaris dulu memang datang bukan sekedar menyebarkan katolik tp juga membawa damai sejahtera bagi semua orang bukan hanya orang katolik...

    • @mmbudirahayu3212
      @mmbudirahayu3212 Месяц назад

      Iya Romo tCarolus di Cilacap terkenal bantu2 di kampung nelayan

    • @paskaliserlangga9094
      @paskaliserlangga9094 Месяц назад

      Rm. Charlie Burrows OMI terkenal jg romo irit shampo....hehehe
      Romo yg membaptis saya, memberkati pernikahan saya dan tempat saya curhat...semoga beliau senantiasa diberikan kesehatan...

    • @yusrankamayusrankama6257
      @yusrankamayusrankama6257 20 дней назад

      ⁹8⁸8⁸ķkùùhyhyhhhyjjjjjjjiii7klkmpp00
      7777

  • @dharmahartono5304
    @dharmahartono5304 3 месяца назад +72

    Frans Magnis Suseno adalah salah satu penulis buku filasafat yg membuka diri pemikiran tentang dasar kehidupan di Indonesia dan scara universal.

  • @Destianiaras
    @Destianiaras 3 месяца назад +16

    28.02 jawaban untuk arti bahagia.... laras catat ini
    "Kebahagian tidak tercapai kalau di cari, kita menjadi bahagia kalau kita bisa sedikit membahagiakan orang lain."

  • @lusianiniks7725
    @lusianiniks7725 2 месяца назад +22

    Romo yang sangat sederhana perlu dicontoh dan dihormati .Karena dia penuh kasih pada kaum miskin.Amin.

  • @reniandayani6443
    @reniandayani6443 3 месяца назад +115

    HABIIIIIBBBBB ONAAADDD OM DEEEDD dan Tiiiiimm LOG IN... KALIAN KEREEEEEEENNNNNNN
    Terimakasihhhh saya muslim dan dari keluarga yang majemuk(kebanyakan katolik jawa) dan saya juga nge fans sama Romo iniii❤❤
    ❤❤❤❤❤❤❤❤🎉🎉🎉🎉🎉🎉🎉
    Saya yakin para pahlawan kemerdekaan juga terharu melihat konten log in❤ serius misi kalian sukses untuk mengampanyekan toleransi❤❤❤❤

  • @putraleo7228
    @putraleo7228 3 месяца назад +62

    100% Katolik 100% Indonesia. Terimakasih Tuhan atas berkat yang Engkau berikan, sebagai Anak Tuhan Yesus dan hidup di Indonesia dengan segala keberagamannya. Semoga suasana ini, toleransi dan kebaikan serta kedamaian semakin terpupuk dan berkembang. ❤

    • @yuzaboy8716
      @yuzaboy8716 2 месяца назад +1

      Saya Muslim saya bangga punya banyak teman dari berbagai agama termasuk teman saya katolik.Salam toleransi saudaraku ☪️❤✝️🇮🇩

  • @XenoglossyX
    @XenoglossyX 3 месяца назад +13

    Dengerin Romo rasanya adem banget. Ilmunya terasa dalam. MasyaAllah. Sehat selalu, Romo. Salam dari Kulon Progo 😍🙏🏻

  • @yuriehz
    @yuriehz 2 месяца назад +6

    Saya muslim tapi ya Allah respect dan kagum banget sama romo ❤ sehat selalu Romo,terima kasih untuk ilmu”yang di bicarakan dalam konten ini,, ❤️ love

  • @dianakarim2815
    @dianakarim2815 3 месяца назад +111

    Alhamdulillah serasa Dengar Kakek sendiri bercerita nasehatin Cucunya .. terlepas dari beda agama ,,ilmu pengalaman dengan Damai dan positif adalah ilmu paling berharga bukan hanya bagi seorang muslim tapi bagi semua ong .. ❤❤❤ Sent love from me Romo .. Bismillah semoga Alloh kita semua selalu memberi kedamaian kepada Indonesia

  • @candrasusetyo6430
    @candrasusetyo6430 3 месяца назад +298

    *Nah ini ada 2 perspektif seruuu, nuansa keilmuan plus toleransi antar umat makin berasa. RAMADAHAN MAKIN RAHMATAN LIL ALAAMIIN*

  • @prasetiyoshakti8879
    @prasetiyoshakti8879 3 месяца назад +15

    luar biasaaaaaaaaaaaaaaaaaaa, no koment u sessi ini
    habib dan om Nad, bisa mnghadirkan legend , beliau juga nampak sangat2 nyaman ber diskusi berbagi kisah
    sangat meng inspirasi
    obrolan antara yg muda dg sang legend benar2 sejuk
    indonesia akan damai jika antar sesama ngobrol nya seperti ini, tidak ada sedikit pun emosional debat keras marah2 ....
    diskusi ini contoh yang sangat luar biasa antar generasi
    sehat selalu u kita semua

  • @lutfiahannahdi3548
    @lutfiahannahdi3548 3 месяца назад +12

    Seneng sama konten ini jadi tahu pemuka agama dari berbagai agama termasuk Romo suseno "franz magnis", selalu ada pelajaran dari setiap pertemuan, Masya Allah

  • @cilikponpon
    @cilikponpon 3 месяца назад +101

    kl romo Magnis, saya sdh respek dari dulu, tp dlm podcast kali ini jujur respek saya merambah ke Habib Jafar, cara bicara dan bhs tubuh Habib bener2 menghormati orang tua... berkah dalem Bib

    • @juanputry4073
      @juanputry4073 2 месяца назад +2

      Se7

    • @ignatiuspurwanto1091
      @ignatiuspurwanto1091 2 месяца назад +1

      Ya betul cara duduk lebih sopan dari onad ..... Habib jafar terima kasih.

    • @H.PROJECT
      @H.PROJECT 2 месяца назад

      Benar,, salut habib,,

  • @evyrachma8558
    @evyrachma8558 3 месяца назад +59

    Romo Magnis walaupun udah sepuh tapi ingatannya masih mantapp,,,terima kasih Romo,,,semoga sehat,,,doa dari kami muslimah

    • @dragulia_venaro
      @dragulia_venaro 3 месяца назад +2

      Aku yakin kalau di tes, IQ beliau pasti 120 ke atas.

  • @adelaherni9677
    @adelaherni9677 3 месяца назад +12

    Sehat terus romo magnis, saya akan ikut mendoakan romo dalam setiap doa saya agar romo selalu di lindungin dan di berikan kesejahteraan di dunia maupun di akhirat🙏🏻

  • @DevaSebayang
    @DevaSebayang 2 месяца назад +9

    Menjadi Peneliti di kemenag yang beragama Kristen pertama kali tidak mudah bagi saya dan teman teman. Satu hari saya sharing dengan beliau setelah kelasnya. Ia memberi nasehat " NGGA BOLEH MUNDUR JIKA SUDAH DISANA, TIDAK USAH BERBUAT APA-APA AKAN TETAP ADA PERUBAHAN". Mendengarkan ini saya semakin jelas apa maksud Romo. Hiduplah...jalani dengan terbaik tanpa MERASA berusaha apapun.

  • @endahwahyuni872
    @endahwahyuni872 3 месяца назад +52

    cara habib jabat tangan romo waktu closing sangat menyentuh. selayaknya anak muda yang selalu menghormati yang lebih tua siappapun orangnya

  • @si_manis2796
    @si_manis2796 3 месяца назад +105

    Manusia pilihan Tuhan, cara bicaranya saja sudah membuat saya nyaman, bahagia, kagum, salut, luar biasa, teladan. Melihat sisi lain dunia, ternyata banyak orang-orang hebat dan konsisten seperti Romo 🙏🏻

  • @fajarpurnomop
    @fajarpurnomop 3 месяца назад +7

    sy terharu romo..njenengan menjalankan ilmu nrimo ing pandum a.k.a ikhlas.sehat selalu romo..mugi sedoyo tansah pinaringan rahayu.damai indonesia nusantara jaya

  • @meenona61
    @meenona61 3 месяца назад +11

    Romo terbaik ku ini. Sehat2 selalu yah romo. Kk onad, coba baca Kitab Suci setiap hari pasti kk onad akan temukan kebenarannya, diberikan rahmat dan semakin mengenal Tuhan Yesus. Tuhan Yesus Memberkati acara Log in.

  • @nafiszahi
    @nafiszahi 3 месяца назад +255

    Dari kemarin bintang tamunya top semua Sujiwo Tejo,Sabrang, sekarang Romo Magnis.pasti saya tonton lah klo yg ini😊😊😊

  • @kreatorasalupload7427
    @kreatorasalupload7427 3 месяца назад +171

    Obrolan nya daging semua tentang kehidupan dr Romo Magnis dmn kebahagiaan Romo adlh ktika melihat org lain bahagia. Celakalah org yg bahgia jika melihat org lain sengsara. Pelajaran yg sangat berharga dr LogIn kali niii. Trmksh Romo, semoga Romo sll sht krn pasti manfaat terasa bagi umat nya, krn sy sndri yg muslim ikut merasakan manfaat nya.

  • @anitapuspa6543
    @anitapuspa6543 2 месяца назад +7

    Ingin rasanya berada disekitar orang2 yg membawa energi dan pemikiran positif seperti romo magnis dan habib jafar ini, kamu sangat beruntung onad....

  • @panutan-d6843
    @panutan-d6843 3 месяца назад +6

    Ketika sya melihat romo yg sangat sederhana ini..
    Dan saya pun menangis melihat komentar, seberapa banyak orang2 yang sayang sama romo maqnis... Sehat selalu romo we love you...🤗🤗🤗

  • @meandmyopinion7493
    @meandmyopinion7493 3 месяца назад +148

    Saya muslim & sy mengidolakan Romo dlm hal filsafat & pemikiran... salah 1 bukunya beliau yg saya beli ttg marxisme . Bagus bgt full pengetahuaj

    • @RURU_884
      @RURU_884 3 месяца назад +11

      @user-ru3pn9zt3g yang bilang sama tuh siapa bro wkwkw
      mana komennya template pula.
      respect sama yg lebih tua bukan cuma perkara agama. Pemikiran, kebijaksanaan, dll bisa dihargai
      btw di video bahakan beban pembahasannya bukan ttg.kesamaan islam kristen lho

    • @Bagas760
      @Bagas760 3 месяца назад +5

      ​@user-ru3pn9zt3gKekristenan mana yang menyatakan Tuhan reinkarnasi? Dan Kekristenan mana yang menyatakan Tuhan menjadi anak? Jelas2 dalam Kekristenan bahwa Bapa mengutus Firman-Nya menjadi manusia sehingga Firman Allah tersebut menjadi manusia Yesus. Jadi Yesus adalah Firman Allah yang menjadi manusia dan dalam keadaan Firman Allah inilah Yesus disebut memiliki hakikat keilahian karena Firman Allah itu bukan ciptaan, sejak semula dalam kekekalan bersama Allah.

    • @wanto6152
      @wanto6152 3 месяца назад

      ​@user-ru3pn9zt3g

    • @riyanmardhan
      @riyanmardhan 3 месяца назад

      😅😅😅😅😅😅😅😅😅😅😅​@user-ru3pn9zt3g

    • @pra8791
      @pra8791 3 месяца назад

      😂 astaga masih ada yg debat masalah agama bangke2 agamamu ya pake buat dirimu sendiri dah gtu aja kalau debat percaya kalian itu meyakini kepercayaan masing2 tapi kayak bocah gak sih mendebatkan 😂 sesuatu yg gak harus di perdebatkan konyol

  • @hendy6718
    @hendy6718 3 месяца назад +72

    Romo Magnis adalah salah satu guru nilai kehidupan selain teologi dan filsafat, terima kasih atas semua ilmu yg Romo ajar dan beri contoh dlm kehidupan. Sehat selalu Romo Magnis 🙏🙏🙏

  • @anangagung6889
    @anangagung6889 2 месяца назад +4

    Romo Magnis sosok rohaniwan, intelegtual yang rendah hati, sederhana. Religuisitas Beliau terpancar dalam kata, pikiran, dan perbuatan Kita patut dan perlu menimba ilmu dan pengalaman hidup Beliau.

  • @muhamadguntur8467
    @muhamadguntur8467 3 месяца назад +15

    sumpah onad attitude nya luar biasa indah, kalo di perhatiin dari episode login ini, dia selalu mendahulukan habib dan bintang tamu berbicara, luar biasa swear❤❤❤
    " Ilmu mendengar tidak pernah di ajarkan oleh guru manapun melainkan murni dari hati nurani "

  • @danesekiariani4066
    @danesekiariani4066 3 месяца назад +98

    Denger suara romo, vibes nya kaya seorang kakek yg lg bercerita kepada cucu nya, lembut bnget, jd kngen kakekku... Sehat2 romo, habib, onad, dan semua kru log in juga par penikmat log in

    • @lilikhartiningsih1493
      @lilikhartiningsih1493 3 месяца назад

      Makasih Cie Erni.....chanel ini bgt Wow ,kado Kamis putih untukku Cie.....

    • @dragulia_venaro
      @dragulia_venaro 3 месяца назад +1

      Iya donk,
      Romo Magnis ini seumuran Eyang Titiek Puspa.
      Pasti pengalamannya sudah segunung.

  • @tantri6664
    @tantri6664 3 месяца назад +120

    episode Log In yang bikin gw nangis. Obrolannya universal. Kaya nggak ngobrol sama seorang Romo. Nggak melulu soal Alkitab tapi isinya mempertebal iman gw sebagai Katolik. Lebih nangis lagi Habib cium tangan Romo 😭😭Thankyouuu. Kalau tokoh besarnya kaya gini ademnya, gimana umatnya nggak sii? nangis bangeet 😭❤

    • @herningpalmon
      @herningpalmon 3 месяца назад +4

      sama sist,

    • @sylviaedith9074
      @sylviaedith9074 3 месяца назад +2

      setujuuu sist

    • @muhammadraikhalish6146
      @muhammadraikhalish6146 3 месяца назад +4

      guaa yg lagii play ini pod sembari bacaa² koment, bacaa koment lu ajaa guaa sampee terharhu mbaa sumpaah🥲

    • @user-vb6tw3ns3w
      @user-vb6tw3ns3w 2 месяца назад +1

      Saya jujur terharu dan meneteskan air mata saat HABIB cium tangan ROMO.

    • @ahmadakbary
      @ahmadakbary 2 месяца назад +1

      iya karena di Islam orang tua kayak Romo itu, juga bisa kita anggap kayak ayah kita sendiri. Makanya beliau memperlakukannya beda dari bintang tamu lainnya sampai cium tangan.

  • @ginanjarspt3545
    @ginanjarspt3545 2 месяца назад +8

    Tuhan tidak menciptakan yang jahat, yang jahat selalu dari akibat kehendak bebas (kesombongan). Menganggap diri lebih benar dan kekerasan hati.
    Romo Magnis. Keren Mo
    Romo Magnis

    • @Miranda-qm4wy
      @Miranda-qm4wy 2 месяца назад

      Hanya 1 tokoh agama yg belum di hadirkan disini yaitu timoti crypto.
      Saya akan sangat senang ketika dia di datangkan untuk mewakili agama crypto dalam menceritakan arti kehidupan bagi agama mereka ..

  • @j_wangnaturalgems3144
    @j_wangnaturalgems3144 2 месяца назад +8

    Di episode ini terlihat kehebatan duet host LogIn yang sangat menghormati bintang tamu Romo Magnis yang memang sangat berkharisma.. Mereka bisa mengerem & sangat menghayati penjelasan Romo.. Salut 4 jempol buat duet host LogIn.. ❤🎉

  • @asukatanaka3141
    @asukatanaka3141 3 месяца назад +26

    Sumpah ini episode terbaik dari semua login yang saya tonton 🙏 banyak sekali ilmu dan sudut pandang baru yang bisa di dapat, makasih min udh ngundang sosok romo ini semoga acaranya semakin sukses dan bisa mendatangkan bintang tamu yg keren2 lainnya

  • @silentstrngrrr7998
    @silentstrngrrr7998 3 месяца назад +32

    adem banget setiap liat romo magnis dari dulu, thanks habib, onad, login ada acara begini, semoga indonesia terus toleransi seperti ini

  • @wilgun008
    @wilgun008 3 месяца назад +6

    Makasih GAESSS.. Makasih ROMO MAGNIS ❤ YOU FULL.. jadi bangga SAYA jadi Orang KATOLIK, Semoga Saya bisa Meneladan ROMO🙏🏻
    Pribadi TUHAN YESUS ada di Dalam Hati Sanubari Anda, ROMO 🙏🏻

  • @nikensaraswati5220
    @nikensaraswati5220 2 месяца назад +6

    Romo Magnis, figur yang luarrbiasaa...seluruh yg disampaikan beliau adl pelajaran hidup yg dalam bgt, menyentuh bgt cerita beliau..tayangan terbaik di Login👍👍

  • @apinnobita618
    @apinnobita618 3 месяца назад +181

    dl sk ketemu romo di gereja wkt ms sekolah di taun 90'an.... wlwpun saya bukan khatolik tp tiap kegereja klo yg mimpin kebaktian Romo Magnis saya seneng bngt.... ga berasa sudah 30 taun berlalu... sehat2 trs Romo...🙏

  • @karinanovita9661
    @karinanovita9661 3 месяца назад +125

    Gw muslim, pas liat thumbnail nya Romo Magnis gw excited!! Gatau knp kek adem bgt liat Romo😁😁

    • @noname-kk9ed
      @noname-kk9ed 3 месяца назад +7

      Kita ketuker kaya'nya... Gw non muslim, tp tiap liat habib Jafar excited nonton konten'nya. 🤣

    • @karinanovita9661
      @karinanovita9661 3 месяца назад +3

      @@noname-kk9ed tp iman nya masi sama, ga ketuker 🤣 haha

    • @riyankusuma8204
      @riyankusuma8204 3 месяца назад +3

      Kita butuh tokoh-tokoh pemuka agama seperti mereka yg lebih menjaga persatuan dan kerukunan antar umat beragama di negeri ini...

    • @tonikasno8404
      @tonikasno8404 2 месяца назад +1

      ​@@noname-kk9edsama kaka, sy nonmus tpi banyak pelajaran hidup dri habib jafar

    • @jeessarjono196
      @jeessarjono196 2 месяца назад

      Agama itu ttg out put kita kepada sekitar kita, agama mengajarkan kita utk menjadi berguna

  • @patricia_blessedmom
    @patricia_blessedmom 3 месяца назад +6

    Wahhh,ada Romo Magnis, panutan dan idola saya ..Sehat2 selalu ya Romo..Tuhan Jesus tercermin dalam diri Romo. Saya bangga jd Katolik ❤

  • @anakTuhan6767
    @anakTuhan6767 2 месяца назад +2

    Romo Magnis bikin bangga kami umat Katolik dengan kesederhanaan, ketulusan, kejujuran dan keberanian untuk kebaikan. Sehat selalu Romo .. Tuhan memberkati. Berkah Dalem ❤

  • @user-xz2wb3it3p
    @user-xz2wb3it3p 3 месяца назад +202

    Pengen deh liat di akhir episode semua tokoh agama di Indonesia ada di kursi log-in seperti habib, pendeta, Bhante dan Tokoh-tokoh penting agama lain nya, seperti nya akan seru dan bikin haru kalo semisalnya sudah ga bisa semoga aja kita di beri umur panjang dan bisa bertemu login di ramadhan selanjutnya dengan adanya epsd ini.

    • @intanQueenita
      @intanQueenita 3 месяца назад +2

      Udah ada ko mbak di channel lain semua tokoh kumpul dengan habib, searching aja di RUclips kyaknya mbak,

    • @user-xz2wb3it3p
      @user-xz2wb3it3p 3 месяца назад

      @@intanQueenita wah iya kah? Mau nonton juga ahh terimakasih atas informasinya🙆🤍

    • @amyrparker6313
      @amyrparker6313 3 месяца назад +1

      iya udah ada "berbeda tapi bersama"

    • @Wardinndaha
      @Wardinndaha 3 месяца назад +2

      Up tokoh agama Hindu atau Konghucu, tinggal itu doang kaya nya yg ga tau sejarah atau ajaran agamanya

    • @theblackestlily
      @theblackestlily 3 месяца назад

      @@Wardinndahaudah di S1

  • @ainayaalfatihah750
    @ainayaalfatihah750 3 месяца назад +69

    Romo pakai baju sasirangan khas kalsel, bangga banget❤

  • @user-nm4fx1dg7q
    @user-nm4fx1dg7q 2 месяца назад +3

    Senang saya dengar pak Ustad ini dalam membangun komunikasi dgn orang yg non muslim termasuk mewawancarai Dewi seorang muslim berhijab yg dapat beasiswa dan belajar di Vatikan dan jabatangan dan foto dgn bapak paus Fransiskus!

  • @bunciskeju
    @bunciskeju 2 месяца назад +5

    saya belajar banyak di episode ini dari romo.. semoga sehat selalu romo magnis... Tuhan berkati Romo Magnis..

  • @undergodgraphic7486
    @undergodgraphic7486 3 месяца назад +139

    Saya nonis yg respect sama Habib Ja'far, saya seneng liat konten2 beliau. Bukan karena saya tertarik Agamanya, tapi kagum dengan adab yg beliau pertontonkan dan cara beliau menyampaikan kebaikan. Salam toleransi ❤

    • @dragulia_venaro
      @dragulia_venaro 3 месяца назад +3

      iya gpp tonton aja semua konten beliau, serap hanya yang dibutuhkan saja.
      itung² nambah views beliau🙂

    • @AqWibu
      @AqWibu 3 месяца назад

      Ya beliau kan keturunan Nabi , tapi gak semua sama

  • @Rio93724
    @Rio93724 3 месяца назад +54

    Alhamdulillah pak romo mengenakan kain sasirangan khas banjar Kalimantan ❤❤❤ ke close the door

    • @Rio93724
      @Rio93724 3 месяца назад +3

      Terimakasih banyak

    • @olivegunung
      @olivegunung 2 месяца назад +2

      Romo aja.. Bukan pak romo.

  • @maulanahidayat1507
    @maulanahidayat1507 3 месяца назад +11

    lihat Prof Frans Magnis Suseno bawaannya keinget Buya Syafi'i Maarif, sama-sama tokoh agama yang berotak modern tapi berjiwa sufi

    • @Miranda-qm4wy
      @Miranda-qm4wy 2 месяца назад

      Hanya 1 tokoh agama yg belum di hadirkan disini yaitu timoti crypto.
      Saya akan sangat senang ketika dia di datangkan untuk mewakili agama crypto dalam menceritakan arti kehidupan bagi agama mereka ..

  • @balyanyabrinasution3682
    @balyanyabrinasution3682 2 месяца назад +2

    Walaupun hanya kenal melalui media tv, dari dulu sy jatuh hati dan simpati pada romo, karena melihat sikap dan adabnya. Sehat selalu romo

  • @latifatussadiyah5173
    @latifatussadiyah5173 3 месяца назад +173

    Log In hari ini adem banget dengerin romo ngomong berasa kayak ngobrol sama tokoh sejarah yang udah banyak ngelewatin perubahan zaman🥺 sehat selalu romo, habib jafar, onad dan semua. makin aku nonton setiap episode Log In selain nambah wawasan, ilmu, toleransi. Secara gk langsung jadi mengenal tokoh² hebat masyaallah dari berbagai agama&kalangan yang mungkin gak bisa aku dapet dengan sendirinya makasih LOG IN👍🔥

    • @nafisatulmuthoharoh1760
      @nafisatulmuthoharoh1760 3 месяца назад

      Se7 👍

    • @gvsd3
      @gvsd3 3 месяца назад +2

      Berasa nonton dokumenter luar negri bro, calm and collected conversation, full of respect.

    • @usefullthings783
      @usefullthings783 3 месяца назад +1

      Asli cara bicara romo enak di denger,cerita"nya enak di dengar adem banget suaranya

    • @dragulia_venaro
      @dragulia_venaro 3 месяца назад +3

      Iya donk, Romo itu seumuran Titiek Puspa.
      Lebih tua dari Megawati.

  • @wiwiksunarti6148
    @wiwiksunarti6148 3 месяца назад +75

    Saya muslim dari lahir Alhamdulillah tapi saya di sekolahkan dari tk sampai sma di yayasan katolik tapi sore abis asar saya di masukkan di pesantren Alhamdulillah sampai sekarang masih berkawan baik sama kawan yg non muslim ❤

    • @constanciodacosta4204
      @constanciodacosta4204 23 дня назад

      Waktu sekolah di Yayasan Katolik tidak paksa masuk agama katolikkan 🙏🙏🙏

    • @wiwiksunarti6148
      @wiwiksunarti6148 23 дня назад

      @@constanciodacosta4204 tidak sama sekali

  • @KOPIKUKOPIHITAM
    @KOPIKUKOPIHITAM 2 месяца назад +6

    Sehat selalu romo magnis...JESUS BLESS YOU 🙏

  • @liaduwiantika816
    @liaduwiantika816 3 месяца назад +5

    Wahhhh, kalau ngeliat romo nih orang bisa bener2 terpesona sih...

  • @eska1987
    @eska1987 3 месяца назад +62

    Logatnya mirip bgt sm alm. B. J. Habibie, enak bgt lg denger ceritanya romo, sehat² terus semuanya

    • @woofandfly8229
      @woofandfly8229 3 месяца назад +15

      Mungkin krn beliau orang Jerman dan Pak B. J. Habibie lama di Jerman, jd logatnya mirip

    • @ExoLSaranghaja
      @ExoLSaranghaja 2 месяца назад +1

      Ada yg sepemikiran juga sama saya. Iya betul mirip eyang Habibie nada bicaranya

    • @dantetriad3042
      @dantetriad3042 2 месяца назад +1

      Sama-sama latar belakang pernah tinggal di Jerman pantas mirip 😅

    • @Miranda-qm4wy
      @Miranda-qm4wy 2 месяца назад

      Sebenernya enggak
      Karena lu tau habibi pas dia udh berumur
      Nah lu nonton liat si Romo ini pas dia juga udh sepuh
      Logatnya Romo ini aslinya kejawa jawaan

  • @user-ji4kz5rw5h
    @user-ji4kz5rw5h 3 месяца назад +38

    Romo Magnis,pernah liat waktu sy kelas 4 SD. Gerejanya Deket rumah. Nganterin temen ke sana utk ibadah Minggu.. tetap berteman walaupun beda keyakinan. Lakum dinukum waliyadin..

  • @keuanganRSHerminaDepok
    @keuanganRSHerminaDepok 2 месяца назад +2

    terima kasih Rm Magnis, anda sungguh2 meneladankan karakter seorang Imam dan pemimpin agama yg sejati, rendah hati, bersahaja, santun dan terbuka utk diskusi dan memahami sesama...halleluyah...pjg umur dan sehat selalu utk Rm Magnis tercinta

  • @MarcelDp-vt5qx
    @MarcelDp-vt5qx 2 месяца назад +1

    Terimakasih Romo, terima kasih Habib, luarbiasa, Romo dan habib bisa mengeksplor, nilai2 kebaik dari masing agamanya, untuk dihidupi, jika semua umat beragama mengamalkan nilai2 kebaikan yang diajarkan dalam agamanya masing2 betapa indahnya hal itu.

  • @user-tb9rz2ig6l
    @user-tb9rz2ig6l 3 месяца назад +19

    Secara singkat kebahagiaan romo ini,di kala bisa membantu orang lain dalam kesusahan ,di situlah kebahagiaan romo,aq juga sedemikian di kala lihat orang dalam kesusahan dan di waktu itu gak bisa bantu,di situlah aq juga rasa sedih karena tidak bisa berbuat apa2 dan hanya tau

  • @ffyrh
    @ffyrh 3 месяца назад +42

    Terlalu terpukau dan terpesona mendengarkan pembicaraan Romo Magnis, Habib Jafar, dan Onad.. thank you Login!

  • @baitadelika1983
    @baitadelika1983 3 месяца назад +3

    Ingt trkhr ktmu Pastor wktu SD. Kangen skli ingn brtmu Pastor. TYM panajng umur pastor😇🙏

  • @meidiawanpramono6407
    @meidiawanpramono6407 2 месяца назад +1

    Saya muslim taat, tapi sangat salut dengan ucapan Romo ini. Tutur kata dan ucapannya sangat menyentuh. Sangat bermakna dan menyejukkan

  • @melindaayp8897
    @melindaayp8897 3 месяца назад +155

    dulu saya muslim yg taat, tapi dari hati saya selalu ada yg mengganjal setiap hari, dan bahkan saat saya sholat dan berdoa, berbicara sama Allah, bahkan curhat lewat doa juga masih terasa gak nyaman.. sampai sering saya menangis sendirian, padahal saya gak pernah berdoa atau sholat buat minta sesuatu, setiap hari saya suka sekali bersyukur dan berterimakasih sama Allah buat semuanya, tapi hati saya selalu terasa aneh....
    sampai akhirnya saya sedang jalan lewat depan gereja, dan melihat seperti ada acara kebaktian, tiba2 rasanya ingin masuk ke dalam... setelah masuk karna saya tidak tau apa2 saya akhirnya cuma duduk di paling belakang sendirian,, saat yg lain bernyanyi dan berdoa saya cuma diam melihat aja ga paham apa2😅..
    tapi tiba2 saya menangis sendiri, lalu tutup mata dan saya mencoba untuk "curhat" atau berbicara apapun (saya juga ga tau posisi dan cara berdoa di gereja gimana).. hati saya benar2 terasa lega sekalii benar2 seperti ada yg menemani saya,,, saya benar2 menangis sendirian dibelakang..
    beberapa kali saya ke gereja sendiri (karna belum punya teman ke gereja, teman non muslim aja ga ada 😅)..
    dan sejak 2 tahun lalu saya sudah dibaptis 😊😊

    • @angeljojo-ru3wn
      @angeljojo-ru3wn 3 месяца назад

      murtad t@1

    • @anggaqr1638
      @anggaqr1638 3 месяца назад +1

      dih

    • @joybmc
      @joybmc 3 месяца назад +15

      Tuhan Yesus berkati, turut berbahagia❤

    • @andrec4883
      @andrec4883 3 месяца назад +5

      @@anggaqr1638 Napa 'dih'?

    • @yeninugrah8825
      @yeninugrah8825 3 месяца назад +5

      Betapa mahalnya hidayah itu ya Allah, Alhamdulillah masih diberi hidayah untuk tetap memegang iman dan Islam😁

  • @B-LOCKDESING
    @B-LOCKDESING 3 месяца назад +31

    Luar biasa seorang habib jafar
    Toleran habib sangat luar biasa...❤❤❤
    Salam dari flores NTT🙏

  • @margarethnattantube3247
    @margarethnattantube3247 2 месяца назад +3

    Sehat selalu Ya Romo karena Dunia masih kekurangan teladan orang bijak yg bersahaja, saya tau mengikut Yesus tidak perlu kwatir akan apa yg kita mkn atau akan apa yg akan kita pakai karena Bapa di surga yg maha Baik yg menyediakannya bagi kita, Romo sudah tau bahwa kita yg mengikut Yesus TDk perlu menjadi sama dgn dunia ini,

  • @fransiskapaskalani8398
    @fransiskapaskalani8398 2 месяца назад +1

    Saya selalu merasakan hal luar biasa saat melihat tokoh atau orang berbeda agama berbicara begitu akrab, terbuka, dan saling menghargai. Dunia serasa taman eden.