WANADRI | EKSPEDISI PUNCAK YAMIN PAPUA 2018

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 27 авг 2024
  • Sang Saka Merah Putih berkibar dan Indonesia Raya menggema di Puncak Yamin (4.569 mdpl) ketika Tim Ekspedisi Puncak Yamin Wanadri berhasil menapaki dan menziarahi salah satu puncak tertinggi di Papua itu. Informasi keberhasilan tim Wanadri yang bertepatan dengan Hari Kesaktian Pancasila, Senin (1/10/2018) pkl. 11.23 WIT, disampaikan tim melalui komunikasi telefon satelit kepada tim pemantau di Sekretariat Wanadri Jln. Pahlawan 70 Bandung.
    Puncak Yamin dapat digapai setelah 11 hari pendakian oleh tim Wanadri bersama Masyarakat Distrik Bime Kabupaten Pegunungan Bintang Provinsi Papua. Kini, tim tercatat sebagai orang dan tim Indonesia pertama di dunia yang berhasil melakukan pendakian bersama Masyarakat Distrik Bime, Kab. Pegunungan Bintang, Prov. Papua untuk menggurat sejarah baru dengan memancangkan besi plakat letak puncak dan keberadaannya.
    Puncak Yamin, atau “Prins Hendrik Top”, terletak di dua kabupaten, yaitu Kabupaten Pegunungan Bintang dan Kabupaten Yahukimo, Papua. Salah satu permukiman terdekat di kaki Puncak Yamin adalah Osua Annin di Distrik Bime Kabupaten Pegunungan Bintang. Puncak Gunung Yamin disebut juga Olsua Vamin atau Gunung Lim.
    “Atas nama seluruh Pemuda Indonesia, keberhasilan ini kami persembahkan untuk persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia sekaligus memperingati Hari Besar Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 2018. Terima kasih banyak untuk Masyarakat Indonesia, Masyarakat Bime, Pihak Sponsor, Indonesia Mengajar, dan Wanadri yang terus mendukung sejadi-jadinya. Rasa syukur dan hormat kami untuk-Mu, Terpujilah Engkau dengan segala nama yang Engkau sebut untuk menyebutkan-Mu.” Demikian pesan yang disampaikan tim sesaat setelah mencapai Puncak Yamin.
    Terimakasih kepada:
    PLN
    Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia
    Consina
    Mahameru
    Forester
    Telkom Indonesia
    Forclaz by Decathlon
    Alpina
    Eiger
    Yonif 751 Raider
    Basarnas Jayapura

Комментарии • 288

  • @christiansareo8722
    @christiansareo8722 3 года назад +6

    2021 kam andalan, kam tra kosong ( jangan bicarakan pancasila jika tra cinta papua seperti kam)
    salam anak papua

  • @masnya_6778
    @masnya_6778 2 года назад +5

    Saya menyaksikan dokumentasi expedisi ini di tahun 2022,salut,bangga,juga haru..
    Saya ingin mengutip satu kata salah seorang dari expedisi ini "Dengan izin Allah ini adalah pencapaian kecil yg tidak bisa di bilang CUMA atau HANYA.
    terimakasih,salam lestari.

  • @safaadam1449
    @safaadam1449 4 года назад +24

    Vidio ini harus viral !!
    Like yang setuju

  • @Merindingsyahduu
    @Merindingsyahduu 4 года назад +11

    Kereeeeeen💪👍. Jadi kepingin lg ke Papua, trakhir gw ke Carstenz thn 99 (ekpedisi polygon). Kalo fisik msh bagus 3 thn lg, menjelang umur 50 thn gw mau ke puncak sudirman.

  • @anggapnugrahahaha
    @anggapnugrahahaha 4 года назад +28

    Paling suka scene yg sedang sholat. Masyaallah luar biasa... Tetap bersyukur. Semangat wanadri

  • @marufkrisnawan3082
    @marufkrisnawan3082 4 года назад +2

    Ketika melihat video ini saya jadi malu. Rupanya Pendakian saya ke beberapa gunung Jalur panjang kayak argopuro Jawa Timur, Gunung Patah Sumatra dan Gunung leuser Aceh. Bukan suatu kebanggaan. Tapi ketika menemukan suatu mutiara yg baru lah yg lebih membanggakan. Tetep seperti ini bung. Salam Dari Kami Dari Lamongan.

  • @yudicandra5760
    @yudicandra5760 2 года назад +1

    Ah gilaaaaa editingnya. . . Sangat sangat mengajak semangat yg menontonnya. . . goodjob Editor

  • @bluerider6089
    @bluerider6089 3 года назад +3

    Gw th 94 jg di didik PARA PENDAKI LEGENDARIS ini...Salam RIMBA
    ~makopala 93~

  • @wimaogawablog
    @wimaogawablog 4 года назад +19

    saya salut sama videographer nya..

  • @muhammadipulster6630
    @muhammadipulster6630 4 года назад +76

    Karena kopassus pun pernah di didik oleh wanadri ❤

    • @ilmuihya
      @ilmuihya 4 года назад +3

      gak kebalik tuh?

    • @muhammadipulster6630
      @muhammadipulster6630 4 года назад +29

      @@ilmuihya dulu waktu timtim bergejolak 80-90 prabowo dahulu masih menjabat sebagai dirjen Kopassus meminta kepada para pendiri wandari untuk melatih pasukan nya cara bertahan hidup di hutan belantara , intinya belajar lebih mendalami , memang saat itu para pendiri wanadri juga kaget. Tetapi prabowo berkata "latih lah anak buah ku karena yang kamu latih demi bangsa & negara" dan akhirnya dilatih , saya baca sejarah pembentukan wanadri ketika terkenal di kalangan militer

    • @muhammadipulster6630
      @muhammadipulster6630 4 года назад +10

      @@ilmuihya dulu teddy sutardji kardin (sipil pendiri wanadri) yang melatih , makanya dia diberi gelar warga kehormatan TNI (kopassus) baret kopassus juga punya dia soalnya warga kehormatan 😁 saya baca sejarah si

    • @ilmuihya
      @ilmuihya 4 года назад +3

      @@muhammadipulster6630 thanks infonya mas... pengetahuan baru.. salam.lestari

    • @muhammadipulster6630
      @muhammadipulster6630 4 года назад +3

      @@ilmuihya siap salam lestari bang

  • @evysylvianisuryatmana5293
    @evysylvianisuryatmana5293 4 года назад +10

    Tim pertama yg mencapai puncak Yamin.
    Terus gaungkan semangat ekspedisi... Wanadr!!

    • @bl4ck_wing_parrot_165
      @bl4ck_wing_parrot_165 2 года назад

      Terlalu Berlebihan mengatakan Bahwa Tim Pertama Yang Mencapai Puncak Yamin, Padahal ada Tim lain sebelum2nya yg lebih senior dan Sepuh di tanah papua yg menaklukkan pegunungan dan hutan rimba pegunungan Jayawijaya(termasuk Puncak Yamin). Salam Santun! 🙏

    • @derryjuliansyah4729
      @derryjuliansyah4729 10 месяцев назад

      ​@@bl4ck_wing_parrot_165 kalau boleh tau tim pertamanya siapa Bang? Terima kasih 🙏

  • @iambeey7788
    @iambeey7788 4 года назад +14

    Karena kalian para panutan, inspirasi saya menjadi pecinta Alam, salam lestari
    Semarang 1 Januari 2020

  • @KangObam
    @KangObam 4 года назад +19

    Terima kasih untuk atas sebuah video dokumentasi Ekspedisi Puncak Yamin. Sangat mengesankan untuk di nonton. Jasa mu akan abadi. WANADRI!!

  • @pirmanuddin8584
    @pirmanuddin8584 4 года назад +17

    Tetap Lestari Wanadri.
    Palopo,2 Januari 2020

  • @dewiratna8987
    @dewiratna8987 4 месяца назад

    Terimakasih wanadri , karenamu kami tau apa itu sesungguhnya indonesia .. Maju terus anak bangsa yg membanggakan . wanadrii !!

  • @isbramhikmy4673
    @isbramhikmy4673 Год назад +3

    Apresiasi untuk Wanadri, masyarakat Papua, dan semua yg telah terlibat karena sudah mengenalkan kami, masyarakat Indonesia, kepada alamnya yang sungguh luar biasa indahnya. Puncak puncak tertinggi Papua, di Papua Pegunungan Tengah, salah satunya seperti terlihat di video batuannya adalah batugamping semua. Sedangkan di Jawa puncak-puncaknya adalah batuan vulkanik dari gunung berapi yang ada. Sebuah cerita pembentukan alam selama puluhan bahkan jutaan tahun yang sangat menarik tentunya..
    Semoga kita semua selalu bisa mengenal lebih dekat alam Indonesia, tanah Papua, kemudian mampu menjaga dan melestarikan titipan Yang Maha Kuasa.

  • @dikkysetyawan5771
    @dikkysetyawan5771 4 года назад +3

    Wanadri Panutanku.. salam dari saya pecinta Alam Aswanapala Blitar

  • @waksap1956
    @waksap1956 4 года назад +1

    mana ini yang gaya kalo naik gunung udah macam petualang hebat sejagat rayaa.... dengan gear gear mahal nyaa... salutt sama wanadriii salam lestari kalian tulus dari hatiii....

  • @muhammadalihibatulloh3800
    @muhammadalihibatulloh3800 4 года назад +2

    klo liat video WANADRI suka inget alm bapak DEDEN KUSNADI(ABAH MAUNG) angkatan kabut singgalang..sukses terus WANADRI

  • @desasopura7892
    @desasopura7892 4 года назад +8

    Sumpah I LOVE PAPUA......
    Mdh2 suatu saat sy akn ke sana.
    Amin Yaa Allah...!!!

  • @muhammadilhammaulana4500
    @muhammadilhammaulana4500 4 года назад +5

    Mantap persiapan nya ga main²,salam lestari,jasamu abadi Wanadri👍🇮🇩

    • @wanadrimedia2705
      @wanadrimedia2705  4 года назад +4

      Persiapan yang matang menentukan hasil, kita hanya bisa berencana, selanjutnya kita serahkan kepada yang maha kuasa.. 😊

  • @christopherrezha546
    @christopherrezha546 4 года назад +2

    Merinding sumpah , semoga shat selalu papa papa disana... , aku merinding liat videonya perjuangan Wanadri dan papa papa hebat

  • @ahmadnurizki
    @ahmadnurizki 4 года назад +3

    Semoga ditakdirkan menjadi saudaramu, untuk mengabdi pada nusa, bangsa, negara, dan agama.
    Jasamu Abadi
    WANADRI!!!

  • @widyowihandono2405
    @widyowihandono2405 3 года назад +2

    Belum pernah melihat video dokumentasi sampai bulu kuduk merinding karena takjub. ❤👍

  • @Elkaolla
    @Elkaolla 4 года назад +3

    Salfok dengan flora dan fauna nya👍😍
    Salam Lestari
    - Mapadika USNI

  • @kusnandarbadawi8423
    @kusnandarbadawi8423 2 года назад +2

    Pengen ke Yamin juga dulu Bara …😁

  • @miftahzehdy626
    @miftahzehdy626 4 года назад +66

    Yang suka naik gunung 1 hari nge'camp bisa sampe puncak lalu upload foto pake caption lebay, sory minggir dulu bradss..!!!

    • @ryanherdiansyah2418
      @ryanherdiansyah2418 4 года назад +5

      Wih sombong amat maznya

    • @agastaraihanzaky5225
      @agastaraihanzaky5225 4 года назад

      Widih

    • @Bigbos2025
      @Bigbos2025 4 года назад

      yang minum pop ice masih pake sedotan pinggir ga kepake..

    • @gerald369
      @gerald369 4 года назад +3

      yang suka naek gunung dengan pacar dan dipoto pas sunrise atau sunset terus pake caption so romantis, punten tontonan ini hanya untuk petualang sejati, bukan untuk pendaki bucin pendaki mental sampah

    • @hmn6913
      @hmn6913 4 года назад +2

      Yg berak masih suka liat tainya minggir dlu

  • @viaye7775
    @viaye7775 3 года назад +4

    Maju maju Papua Indonesia, lwat pariwisata pendakian dan alam raya nya, semoga warga sekitar bisa sejahtera

  • @dapurmimitangerang
    @dapurmimitangerang 3 года назад

    Nonton ini karena semalem diceritain secara detail gmn perjuangan kalian sama salah satu tim WANADRI. Cuma denger cerita dan nntn ini aja bangga gmn kalian yaa.. salute euy

  • @RIMBAWANNEGERI
    @RIMBAWANNEGERI Год назад +1

    MasyaAllah
    Sehat pun berkah selalu smua d manapun kalian rekan" WANADRI
    Sukses smua
    Salam Rimba
    Salam Lestari

  • @samarasanta
    @samarasanta 3 года назад

    Putriku dari kecil ingin mengikuti diksar wanadri dan menjadi bagian dari keluarga besar wanadri,smoga covid cepat berlalu
    Salam Lestari (tora)

  • @alifalifa4071
    @alifalifa4071 Год назад

    Pengen ksana cuman terkendala biaya
    Hanya bisa nge suport team satu hobby.
    Sy kagum dengan saudara2 ku para pencinta alam
    Salam satu hoby dari pulau lombok. 🙏🙏👍👍👍

  • @STUDIOGUNTING
    @STUDIOGUNTING 3 года назад +1

    Saya fokus dengan suara2 satwa yg ada di hutan Papua...yg masih terjaga👍👍

  • @rizqilillah2964
    @rizqilillah2964 4 года назад +1

    Bangga terlahir di Indonesia, dan Bangga bisa melihat dan merasakan emosional dan terharu nya dalam ekspedisi ini. Salam. WANADRI !

  • @Kamar_Demokrasi
    @Kamar_Demokrasi 3 года назад +2

    The legend of pecinta alam 👍👍

  • @permanasidik8644
    @permanasidik8644 4 года назад +2

    panjang umur sehat selalu wanadri

  • @rizkysupriyadi1623
    @rizkysupriyadi1623 4 года назад +4

    Bahasa indonesia,bahasa pemersatu😎😎😍😍😍😍

  • @ariedjalijal376
    @ariedjalijal376 3 года назад

    Tim pertama yg mencapai puncak Yamin , setelah puncak Mandala '90
    Terus gaungkan semangat ekspedisi... Wanadriiiiii !!!!!

  • @baladsoekarno3704
    @baladsoekarno3704 3 года назад +1

    Mantap Wanadri

  • @Hardjoels
    @Hardjoels 4 года назад +5

    Jasa-mu abadi. WANADRI

  • @rizkyprayoga1060
    @rizkyprayoga1060 4 года назад +3

    Salam lestari!
    -sispala tumpas (2020).

  • @wulansuci69
    @wulansuci69 4 года назад +7

    Yg ditunggu tunggu tayang juga 🎉

  • @rizkynahdatul7502
    @rizkynahdatul7502 4 года назад +2

    Salam lestari,jasamu abadi wanadri!!!

  • @asinlaki3638
    @asinlaki3638 3 года назад

    Juni 2021 masih nonton...wanadri Jaya...GBU wanadri..salam dari manado

  • @abangbenkchannel
    @abangbenkchannel 4 года назад +1

    Bangga diriku nanti nya, bisa bergabung dengan WANADRI ! , semoga bisa cepat tercapai 🤲 Salam Lestari !

  • @user-li2hd8im1k
    @user-li2hd8im1k 9 месяцев назад

    Bah Oos sehat trus ttp berkarya untuk Indonesia amin

  • @andriasarifin5706
    @andriasarifin5706 4 года назад

    Mendengar nama WANADRI saja saya langsung gemetar dan merinding. Hati dan pikiran saya sudah lama ada disana, tapi raga fisik ini belum menjadi dan ingin menjadi: Wanadri!!

  • @avandersitumorang6159
    @avandersitumorang6159 4 года назад

    Bukan sekedar pendakian,Terima kasih sudah membuat saya mencintai Indonesia. Lestari..!!

  • @hahahahaha6168
    @hahahahaha6168 3 года назад +1

    Takjub.. luar biasa..

  • @Mdodik-yb2rg
    @Mdodik-yb2rg 4 года назад

    Dimanapun gunungnya, tetap mie instan makanannya... Salam lestari para senior. Kalian semua orang-orang hebat. 🙏🙏

  • @nasyt961
    @nasyt961 4 года назад +2

    salam lestari dari pendaki malaysia..tahniah utk team anda

  • @faizulfirdaus6408
    @faizulfirdaus6408 4 года назад +1

    Oramg timur kuat banget asli, bawa beban segitu gedenya ditengah hutan tanpa alas kaki, salut

  • @ooiskandar3329
    @ooiskandar3329 4 года назад +9

    Jasamu abadi wanadri

  • @megawati6775
    @megawati6775 4 года назад

    Salam lestari..
    Ekspedisi favorit sy sekali yang ini...
    Best action semua kakaknya...
    Salam dari mapala TRUNGKEULAHI
    Morowali, Sulawesi Tengah ...
    Wanadri..
    Salam buat kak pase, kak supa dkk. Salam hormat

  • @rifalzib3141
    @rifalzib3141 3 года назад

    Gak pernah bosan nonton ini
    Semoga Indonesia lekas membaik dan kita semua bisa Explorer tempat-tempat baru lagi

  • @jawadventure8355
    @jawadventure8355 4 года назад +3

    Gokil Wanadri bikin merinding 👏👏

  • @slametpurwanto501
    @slametpurwanto501 2 года назад

    kereeen,,, mereka yang berjuang mengalahkan ego dan syahwat nya untuk satu pencapaian derajat tertinggi menjadi manusia yang berjiwa besar

  • @sickboyyysss
    @sickboyyysss 4 года назад +2

    Mantap bro menikmati keindahanya tanpa lupa dengan sang pencipta 👏

  • @dafafafa2738
    @dafafafa2738 4 года назад +2

    Mantap helo genk ..wanadri

  • @ojengkols3421
    @ojengkols3421 4 года назад +2

    Respect buat semua anggota wanadri yang terlibat. Jasamu abadi.

  • @anakbapak506
    @anakbapak506 4 года назад

    Y Allah luar biasa...trmksh untuk dokumentasiny shingga bisa dliat kami anak bangsa.

  • @andre09004
    @andre09004 4 года назад +2

    salut utk tim wanadri. semoga ada kesempatan lagi buat latihan bareng2

    • @wanadrimedia2705
      @wanadrimedia2705  4 года назад +1

      Terimakasih Kakak Pelatih Andre, tetap berlatih! 🙏😊

  • @badrussalam843
    @badrussalam843 3 года назад +1

    cuma bisa bilang mengagumkannnn 👋✊👊👍

  • @ramaartha32
    @ramaartha32 3 года назад

    Terimakasih para panutan, salam lestari

  • @adisaputro9976
    @adisaputro9976 4 года назад +3

    Merinding liatnya

  • @jejakrekam
    @jejakrekam 3 года назад

    Semoga allah selalu melindungi semua angota wanadri indonesia aamiin

  • @ANAKNEGERI1945
    @ANAKNEGERI1945 3 года назад

    Sukses selalu buat WANADRI 💪🙏😎🤲🤲🤲, selalu menginspirasi... Menjadi putra putri terbaik bangsa Indonesia.. SALAM RIMBA 💪

  • @dawennoname9727
    @dawennoname9727 3 месяца назад

    Subhanallah

  • @kuruspanjang4802
    @kuruspanjang4802 4 года назад +1

    Kebisingan alam yg membuat jiwa tenang. #salamlestari

  • @kamarterang
    @kamarterang 4 года назад +2

    Jayalah para Pionir!

  • @property.com1119
    @property.com1119 4 года назад

    Gila..ne jalur benar2 gila..salute SMA bro2 Wanadri😎😎!!pengen naik gunung lgi sperti kuliah dlu!!

  • @andriansyahruwanda9645
    @andriansyahruwanda9645 4 года назад +2

    Mantul vegetasinya..

  • @rinjannigarden4897
    @rinjannigarden4897 3 года назад +1

    Alam Papua emang TOP ❤️

  • @imsufisme795
    @imsufisme795 4 года назад +2

    Terbaikk

  • @ErfanFebrian
    @ErfanFebrian 4 года назад +1

    salam lestari dari kalimantan 🙏🏻

  • @afrindasnow6951
    @afrindasnow6951 3 года назад

    Aku suka alam..i like this vidio.love papua

  • @muhilhamilham4392
    @muhilhamilham4392 4 года назад +2

    Salam lestari

  • @hanaradangw786
    @hanaradangw786 4 года назад

    Suasana Alam&suara2 Satwanya💙.Smoga lestari sampai ke anak cucu.trimakasih Wanadri💪

  • @hidetada08
    @hidetada08 4 года назад

    Selamat wanadri.... Ikut seneng liat kalian berhasil.. Liat saudara2 papua disana yg ramah ramah juga.. Smoga wanadri selalu menjadi inspirasi buat kita smua...

  • @kalinandre
    @kalinandre 4 года назад

    Jaya selalu WANADRI , kalian manusia berjiwa tangguh .

  • @nurmawati865
    @nurmawati865 Год назад

    Kalian hebatt semua indonesia kaya!!

  • @panduaditya3467
    @panduaditya3467 4 года назад +4

    Itu yg dislike nya 2 udah pernah ekspedisi belum yah wkwkw
    Mantap buat WANADRI semoga tahun berikutnya saya bisa ikut berkontribusi untuk WANADRI 👍

  • @iloman_lab
    @iloman_lab 4 года назад +1

    Heran kalau yang kayak gini gak Viral.
    Btw, Airnya jernih parah

    • @wanadrimedia2705
      @wanadrimedia2705  4 года назад +7

      Diluar sana lebih banyak yang mengabdi pada jalan2 sunyi jauh dari tepuk tangan dan tidak mengharapkan viral Kak 😊.

  • @dirsaniccank6643
    @dirsaniccank6643 4 года назад

    Salah satu yang memotivasi saya bergelut di alam bebas terimakasih tuan WANADRI 😘🤙

  • @aryawirayudha_
    @aryawirayudha_ 3 года назад

    Semoga allah memberikan rejeki untuk saya naik gunung disana

  • @dadangtaryana-dv8vz
    @dadangtaryana-dv8vz 6 месяцев назад

    Masya allah luarbiasa

  • @tanpajudul6057
    @tanpajudul6057 3 года назад +1

    Hutannya mirip di film-film

  • @gegantengeksotis6220
    @gegantengeksotis6220 4 года назад

    Mantab atuh terus berdiri kokoh Wanadri.

  • @adityafirmansyah6023
    @adityafirmansyah6023 4 года назад

    semoga kali ini saya lolos jadi anggota muda wanadrii. belajar dari kegagalan kemarin

  • @fikrihamidun17
    @fikrihamidun17 4 года назад +1

    Wanadri keren paraaah

  • @yusufhamdani8807
    @yusufhamdani8807 Год назад

    Bangga!!!

  • @ne2kbrotherhood7
    @ne2kbrotherhood7 4 года назад +1

    suatu saat saya akan menjadi bagian dari kalian @Humas_WANADRI

    • @wanadrimedia2705
      @wanadrimedia2705  4 года назад

      Silahkan digali dahulu informasinya, sedalam mungkin yah! 💪💪💪

  • @tobibultebe5904
    @tobibultebe5904 3 года назад

    Kameramen nya keren nih.
    Salut lah buat semuanya

  • @Bitya1111
    @Bitya1111 4 года назад +4

    Segan 🔥

  • @dejagir
    @dejagir 3 года назад

    Luar biasa wanadri! Salam lestari dari bali ❤

  • @umisayekti9730
    @umisayekti9730 4 года назад

    Mental wanadri 👍👍👍👍👍👍👍 .... Haru bangga ... sbg anak lndonesia ❤

  • @akukholis770
    @akukholis770 4 года назад +1

    Mantaapp.!! tetap semangatt 👏👏 salam lestari

  • @niat.baik_9782
    @niat.baik_9782 4 года назад +1

    Makan pempek, pakai cuko, wih mantap jugo.

  • @enyivans2337
    @enyivans2337 3 года назад

    maasyaaAllah.. hutannya masih perawan banget.

  • @AposHutagaol
    @AposHutagaol 4 года назад +1

    Cuma bisa nahan napas liat jalurnya. Lu pada keren-keren banget bang😭🙏🏻