Tukar Informasi dan Data Keberadaan Informasi Melalui Rapat Koordinasi Timpora Kebumen

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 6 янв 2025
  • Kebumen - Kantor Imigrasi Cilacap menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora) di Kabupaten Kebumen, Kamis (16/5).
    Bertempat di Hotel Trio Azana Kebumen rakor bertujuan untuk meningkatkan pengawasan terhadap orang asing di wilayah Kabupaten Kebumen.
    Rakor tersebut dihadiri berbagai lintas sektor, seperti Kejaksaan, TNI/Polri, Badan Intelijen Negara, serta unsur Pemerintah Daerah Kebumen lainnya.
    Mohamad Rio Andrireza saat menyampaikan materi Timpora menegaskan Rapat koordinasi ini bertujuan untuk bertukar informasi terkait keberadaan orang asing di wilayah Kebumen.
    Ia berharap pertemuan tersebut menghasilkan kontribusi besar bagi keamanan dan ketertiban umum dan kewaspadaan terhadap segala dampak negatif yang timbul akibat perlintasan orang antar negara khususnya diwilayah Kab. Kebumen.
    Selain itu, pertemuan itu juga membahas terkait persoalan-persoalan keimigrasian yang terjadi di wilayah Kab. Kebumen.
    Kanim Cilacap yang memiliki cakupan wilayah kerja 5 daerah diantaranya Kabupaten Kebumen, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, dan Cilacap memastikan akan senantias memperkuat pengawasan orang asing.

Комментарии •