Rahasia Di Balik Kelezatan Cokelat Lokal yang Mendunia | Minang Kakao | Cerita Jakarta Entrepreneur

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 20 окт 2024
  • Rasa cinta Afdhal Aliasar terhadap cokelat asli Sumatera Barat, membuatnya ingin mengembangkan industri cokelat asli Indonesia ini hingga bisa menjangkau pasar internasional.
    Pada tahun 2018, ia memulai usaha Minang Kakao (@minang_cocoa) dengan menggandeng petani kakao lokal. Hilirisasi yang ia lakukan serta dengan membekali para petani cokelat berbagai pelatihan, hingga memberikan lapangan pekerjaan, cokelat asli Sumatera Barat ini akhirnya bisa naik kelas.
    Dengan menggunakan bahan baku cokelat 100% asli Indonesia, cokelat milik Minang Kakao berhasil dinobatkan sebagai salah satu cokelat terbaik yang diproduksi di Origin Country. Penghargaan ini diberikan oleh AFPA Paris pada tahun 2021.
    Sebelumnya, pada tahun 2020 Minang Kakao bergabung dengan Jakarta Entrepreneur dan mendapat banyak sekali bantuan. Mulai dari pendampingan pengurusan berbagai perizinan secara gratis, seperti perizinan sertifikasi halal dan perizinan BPOM.
    Selain itu, sebagai peserta Jakarta Entrepreneur, Minang Kakao juga diikutsertakan di berbagai kegiatan pameran, dari pameran berskala lokal, nasional, bahkan hingga internasional.
    Siapapun juga bisa menjadi pebisnis sukses seperti Afdhal. Asal kita selalu mau bekerja keras dan ingin terus belajar, niscaya suatu saat kita akan bisa mencapai titik sukses.

Комментарии •