Penjarangan Anakan Pisang Dan Cara Memilih Anakan Pisang Yang Baik Untuk Dipelihara

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 26 мар 2022
  • @Husain _ Uhe
    Penjarangan Anakan Pisang Dan Cara Memilih Anakan Pisang Yang Baik Untuk Dipelihara
    Budidaya Tanaman Pisang atau cara menanam pisang yang baik dan benar, agar pertumbuhannya cepat, berbuah lebat dan terhindar dari berbagai macam hama penyakit pada tanaman pisang. Untuk mendapat hasil yang maksimal tentu, tidak lepas dari cara merawat kebun pisang, salah satunya adalah cara melakukan pemupukan yang baik dan benar supaya tanaman pisang mendapatkan sumber nutrisi atau unsur hara yang cukup bagi tanaman pisang sehingga tanaman pisang dapat tumbuh maksimal dan berbuat optimal baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Sehingga buah pisang produktivitasnya menjadi lebih baik dan meningkat. Dan yang lebih penting lagi tanaman pisang dapat terhindar dari berbagai macam serangan hama penyakit pisang.
    Salah satu cara untuk memaksimalkan pertumbuhan tanaman pisang, adalah melakukan pemaksan/penjarangan anakan pisang, agar nutrisi atau unsur hara tidak banyak terbagi kebagian anakan/tunas yang lainnya. Dengan cara ini produksi pisang akan meningkat baik dari segi kualitas maupun dari segi kuantitasnya.
    Dalam konten ini, selain saya membahas tentang " Penjarangan Anakan Pisang Dan Cara Memilih Anakan Pisang Yang Baik Untuk Dipelihara"
    Dalam melakukan pemangkasan, kita harus memilih anakan pisang yang paling sehat, agak jauh dari pohon induk dan batang semu pisang dari bawah besar dan semakin keatas semakin kecil/lancip. Penjarangan anakan pisang bisa di sisakan dua anakan sebagai generasi penerus, satu besar dan satunya lagi lebih kecil. Agar pisang berbuah berkesinambungan serta buah pisang yang di hasilkan lebih optimal.
    Demikian penjelasan singkat ini, semoga bisa bermanfaat.
    #BudidayaPisang#PenjaranganAnakanPisang#
  • ХоббиХобби

Комментарии • 18

  • @BakhriTapa-if3zv
    @BakhriTapa-if3zv 5 месяцев назад

    Makasih Pa husen

  • @kritingg6099
    @kritingg6099 Год назад

    Jayalah petani indonesia ✊

  • @imadeastama4209
    @imadeastama4209 Год назад

    Makasih mas atas infonya, moga tetap sehat selalu, moga Tuhan selalu memberkatiNya.

  • @agungfishing3522
    @agungfishing3522 2 года назад

    Trimakasih infonya,sangat bermanfaat sukses selalu 👍🙏

    • @Husain_Uche
      @Husain_Uche  2 года назад

      Sama-sama bang Amiin, sukses selalu juga buat kita semua 🙏🙏👍👍❤️

  • @dwisuparmi4471
    @dwisuparmi4471 Год назад

    Ank nya d tandur d lahan laine sj kk gk usah d matikan

  • @bintangponsel6642
    @bintangponsel6642 Год назад +1

    Bisakah penjarangan dilakukan saat mulai berbuah?

    • @Husain_Uche
      @Husain_Uche  Год назад

      Bisa dilakukan penjarangan sebelum atau sesudah berbuah. Namun sebaiknya dilakukan sebelum berbuah, supaya induk yang disiapkan berbuah bisa lebih maksimal.

  • @ajiswati7909
    @ajiswati7909 2 года назад

    pk husein itu bibit pisang yang mau d tanam di karantinakan ,,, cara mengkarantinakanya gimana pak detailnya???

    • @Husain_Uche
      @Husain_Uche  2 года назад

      Bibit pisang kalau yang kita dapatkan dari bonggol atau bibit yang kita pesan via online yang sudah dicabut dari polibegnya, maka harus dikarantina terlebih dahulu agar tidak banyak yang gagal tumbuh (mati). Cara karantina ya dengan menggunakan polibeg ukuran standar 35-35 cm, kemudian media tanamnya tanah + arang sekam dengan perbandingan 1+1. Kemudian bibit pisang dimasukan kedalam polibeg, lalu disimpan ditempat yang tedu/tidak terkena sinar matahari langsung. Setelah daun pisang yang baru keluar 3-4 batang pelepah, baru dipindahkan kelahan. Proses penanaman sebaiknya dilakukan awal musim penghujan, kira - kira hujan turun rata-rata 4-5 kali dalam satu bulan, supaya pertumbuhan pisang bisa lebih cepat. 🙏🙏👍👍❤️

  • @omansukatanam5873
    @omansukatanam5873 2 года назад

    Hallo Pa Husein. Apa kabar ?
    Anakan pisangnya sehat-sehat ya ? Sayang kalau dibuang, apa tidak sebaiknya di gali untuk ditanam kembali ?

    • @Husain_Uche
      @Husain_Uche  2 года назад

      Hallo juga bang, untuk indukan perdana (induk pertama), sebaik nya jangan di dongkel dulu, agar pertumbuhannya tidak terganggu dan buahnya bisa maksimal. Pengambilan anakan pisang paling aman dilakukan setelah berbuah 2 kali dalam satu rumpun, jadi jarak anakan yang diambil dan yang akan dipelihara sudah agak berjauhan. Disamping itu juga agar tidak rawan terserang penyakit.🙏🙏👍👍❤️

  • @roysepurlira4933
    @roysepurlira4933 Год назад

    Mantap bang,bole kami Konsul lewat no wa ka bang

  • @PetaniPorangKaltara
    @PetaniPorangKaltara 2 года назад

    Wa alasikum salam bang.terimakasih berbagi ilmunya ,mau nanya bang bisakah pohon pisang di pindah anakanya ,di saat yg besar belum berbuah,atau induknya belum berbuah .

    • @Husain_Uche
      @Husain_Uche  2 года назад

      Anakan yang di pindahkan untuk dijadikan bibit bisa, dan pertumbuahannya tetap maksimal. Cuma pertumbuhan indukannya menjadi tidak maksimal, karena akarnya terganggu dan bonggolnya terluka, sehingga pertumbuhan induknya terjadi kontak dan pada akhirnya buahnya pun menjadi tidak maksimal. 🙏🙏👍👍❤️

    • @PetaniPorangKaltara
      @PetaniPorangKaltara 2 года назад

      @@Husain_Uche oh gitu ,berarti nda usah saya pindah dulu terimakasih berbagi ilmunya .

  • @wahyuditlandung4893
    @wahyuditlandung4893 2 года назад

    Misalnya menggunakan deterjen apa bisa bang tanpa menggunakan fungisida.

    • @Husain_Uche
      @Husain_Uche  2 года назад +1

      Dicuci dulu menggunakan deterjen atau sabun pencuci piring bisa, 🙏👍👍❤️