Ungkap Kejahatan Pertanahan, Selamatkan Rp 1,19 Triliun Potensi Kerugian Negara

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 4 июл 2024
  • Alhamdulillah, dengan dukungan semua pihak yang telah bekerja keras, bersinergi, dan berkolaborasi dalam satu kesatuan melalui Satgas Anti-Mafia Tanah, baik pemerintah, kepolisian, kejaksaan, partisipasi berbagai elemen masyarakat, dan media, kita berhasil menyelamatkan potensi kerugian negara sebesar Rp 1,19 triliun berkat pengungkapan tiga kasus kejahatan pertanahan di Provinsi Jambi.
    Modus yang dilakukan dari kasus ini adalah pemalsuan dokumen dengan total luas objek tanah mencapai 580.790 meter persegi dengan potensi kerugian Rp 1,19 triliun dari harga tanah tersebut, nilai investasi usaha, termasuk pendapatan negara atas pajak.
    Semua berkas perkara ini statusnya sudah melewati tahapan P21 atau berkas lengkap, di mana saat ini sebanyak dua kasus sedang dalam proses persidangan dan satu kasus sudah diputus oleh pengadilan negeri. Ini tentunya menjadi bagian dari kekompakan Satgas Anti-Mafia Tanah di Jambi yang didukung Pak Gubernur dan juga masyarakat di Jambi.
    Seringkali masyarakat takut dan merasa tidak berdaya, tapi karena kekuatan dan keberanian kita semua, kita menyuarakan dan kita coba membongkar permasalahan sekaligus menghadirkan keadilan di negeri kita.
    Mohon doa restu masyarakat Indonesia, mari kita Gebuk, Gebuk, Gebuk Mafia Tanah!
    #AHY #KementerianATRBPN #GebukMafiaTanah #Jambi

Комментарии • 17

  • @adinda4161
    @adinda4161 6 дней назад +10

    Sehat selalu untuk P.AHY,Aamiin#semoga nanti P.AHY nanti klo di kasik ksempatan mimpin RI 1 smga sperti beliau BPK.SBY,Aamiin❤

  • @mangkusitepu2121
    @mangkusitepu2121 6 дней назад +8

    Sukses dan sehat selalu pak AHY begitu juga dengan keluarga

  • @arzetarzet6892
    @arzetarzet6892 5 дней назад +2

    Sehat dan sukses selalu pak AHY menteri ATR , semoga semua tetap konitmen untuk memberantas mafia tanah dan perbaikan adminstrasi pertanahan di negeti ini

  • @rhomadoni749
    @rhomadoni749 6 дней назад +4

    Bapak Mentri yg terhormat... Bapak adalah dewa sejuta mata...
    Mana hak saya kok belum diselesaikan pak. Mana janji bapak ketika kita bertemu di depan kantor bapak waktu puasa. Saya Rhoma Doni di Malang. Apa bapak lupa???? Tolonglah pak berikan ke Adilan dan hak kami.

  • @user-kj5cw2nc2q
    @user-kj5cw2nc2q 6 дней назад +7

    ❤gebuk gebuk mafia tanah❤

  • @SholahHilmi-sd6ev
    @SholahHilmi-sd6ev 6 дней назад +4

    Mantap 👍

  • @mulantaipei
    @mulantaipei 6 дней назад +1

    Assalamualaikum wrwb, santun pgi smua y, Alhamdulillah 🤲🤲 MANTAP SEMANGAT Mas Ahy dn yg lainnya bersama Pak Jokowi 🔝💪👍 TOOP GERCEP trs, lanjutkan dengan Pak Prabowo dan Mas Gibran menuju KABINET INDONESIA MAJU💪💪👍👍🔝, SMG Lancar, sukses dan sehat sll insyaAllah Aamiin ya rabbal 'Alamiin Sports njiih 🇮🇩🇮🇩🤲🤲💪💪👍👍💞💞🔝😊

  • @Trie.ellang.
    @Trie.ellang. 5 дней назад +2

    Semoga pak AHY dan keluarga selalu sehat, dlm lindungan Allah SWT dimana pun berada, dimudahkan segala urusannya, makin sukses dlm memperbaiki dlm disektor pertanahan di RI... Aamiin YRA..,🤲🙏👍😍

  • @bayusaputra7053
    @bayusaputra7053 5 дней назад +1

    Pak ahy tolong bantu artis pelawak ade jinggo beberapa rumah di daerah situ mau di lakukan penggusuran oleh seseorang, aneh nya lagi sang penggusur itu tidak ada sertifikat asli tapi di menangkan di pengadilan, sedangkan sertifikat yang asli ada di warga yang menempati tanah tersebut, tolong di usut tuntas dari lurahnya, petugas pengadilan nya, dan orang yang mengaku" memilikinya, apakah ini mafia tanah kalau betul penjarakan semua 🙏

  • @AliNugroho86
    @AliNugroho86 6 дней назад +2

    Pak AHY tolong bagikan sertifikat tanah ke daerah saya. karna banyak tanah yang belom ada sertifikanya. Demak.dempet.harjowinangun

  • @AbdulGani-ji9hd
    @AbdulGani-ji9hd 5 дней назад +2

    🙏🤝🙏

  • @AbdulGani-ji9hd
    @AbdulGani-ji9hd 5 дней назад +2

    👍

  • @user-kj5cw2nc2q
    @user-kj5cw2nc2q 6 дней назад +3

  • @user-kj5cw2nc2q
    @user-kj5cw2nc2q 6 дней назад +2

    Kat❤a tetangaa❤adik❤ku❤❤menyala abang ku❤

  • @masipung4589
    @masipung4589 5 дней назад

    pak ahy tolong usut tanah adi jinggo pak dan warga di usir secara paksa ngak ada surat penggusuran

  • @dinamirasusanti-qh9qb
    @dinamirasusanti-qh9qb 4 дня назад

    Itu masih sedikit, banyak sertifikat yang diatasnamakan orang lain.

  • @user-he4lr8zi4y
    @user-he4lr8zi4y 5 дней назад

    Batalkan PIK 2, itu kasus penipuan berkedok penyelamatan hutan mangrove tapi hanya untuk kepentingan oligarki. Mas AHY harus bergerak jangan biarkan negeri ini diambil alih ologarki. Itu hak rakyat hak Indonesia...saya percaya Mas AHY masih cinta NKRI meski presidennya sudahridak cinta NKRI lagi !!!