Komposisi Musik Tari Bebarisan "BALA SANGSI"

Поделиться
HTML-код
  • Опубликовано: 19 сен 2024
  • "BALA SANGSI"
    Bala Sangsi adalah pasukan atau dulang mangap kerajaan sangsi di bawah pimpinan dewa agung kaleran sakti. Prajurit ini sangat tangguh dan tangkas memainkan berbagai jenis senjata seperti tombak, keris, pedang, dan gada, selain itu juga menguasai seni bela diri (silat), sehingga sangat handal untuk menjaga keamanan dan ketertiban warga masyarakat sangsi
    Struktur garapan karya tari bebarisan Bala Sangsi ini mengikuti struktur pola triangga yang terdiri dari pepeson, pengawak, dan pengecet. pada bagian pepeson diiringi Gending gegilakan dan di modifikasi permainan tempo dan dinamika untuk menggambarkan ketangkasan dan kesiap-siagaan prajurit dalam mengemban tugasnya. di bagian pengawak memainkan Gending pengadeng dengan ukuran lagu relatif pendek yang variatif dengan mengolah pukulan kempur dan kempli. puncak dari karya ini adalah di bagian pengecet, dengan berbagai motif Gending sebagai gambaran kepiawaian prajurit dalam menghadapi tantangan dan musuh yang dihadapinya.
    Karya iringan tari Bala Sangsi ini menggunakan media ungkap gamelan pengembangan dari Selonding dan gong luang yang di sebut gamelan Saluang, untuk mendapatkan motif dan suasana baru dalam olah karya iringan tari.
    komposer: I Komang Bagus Ari Yunnan
    pendukung karya: Komunitas Seni Saptana Jagaraga Singapadu
    recording: Sunari Wakya Studio
    vidiographer: Sangging Darsana

Комментарии • 17